TMMD/N Tahun 2015 di Dharmasraya Berakhir

Berita Utama () 30 Oktober 2015 19:31:18 WIB


Upacara Penutupan TMMD Ke 95 Berlangsung tanggal 28 Oktober 2015 Di Lapangan Bola Nagari Banai Kecamatan Sembilan Koto Kabupaten Dharmasraya. Dalam Upacara Penutupan TMMD Ke 95 sebagai Inspektur Upacara yaitu Kepala BPM Sumatera Barat sekaligus Pj Bupati Dharmasraya Sayfrizal. Sementara Komadan Kodim 0310/SSD Selaku Komandan Satuan Tugas (Satgas) TMMD Ke 95 Letnan Kolonel Inf Zusan Hadi Hudaya S.I.P membacakan hasil Laporan Pelaksanaan TMMD.

Dalam pembacaan laporan di depan Inspektur Upacara tertulis yaitu pengerasan jalan sepanjang 6,43 km dari jorong Padang Hilalang menuju jorong Lubuk Labu. Rigit beton jalan sepanjang masing-masing 100 meter di jorong Padang Hilalng dan Lubuk Labu. Pemasangan gorong-gorong 1 unit dengan diameter 80 cm di jorong Padang Hilalang. Rehab gorong-gorong sebanyak 2 unit dengan diameter 80 cm di jorong Lubuk Labu. Dan pembangunan drainase pasangan mortar sepanjang masing-masing 100 meter di jorong Padang hilalang dan Lubuk Labu, serta Pembuatan Jamban sehat kepada masyarakat yang belum memiliki jamban.

Setelah pembacaan Laporan Hasil Pelaksanaan TMMD Yang Ke 95 dilanjutkan dengan kegiatan penandatanganan Naskah Serah Terima TMMD Yang ke 95. Dalam kegiatan penandatanganan naskah serah terima TMMD yang Ke 95, Pj Bupati Dharmasraya Syafrizal dan Komandan Kodim 0310/SSD secara resmi menandatangani Naskah secara bersama dan disaksikan oleh seluruh peserta upacara, masyarakat yang hadir dan para pejabat tamu undangan lainnya.