Penutupan SL-PHT Kakao Nagari Model Kakao di Nagari Supayang Kecamatan Payung Sekaki Kabupaten Solok

Berita Utama () 14 Oktober 2014 02:32:56 WIB


Setelah berjalan selama tujuh kali pertemuan SL-PHT Kakao Nagari Model Kakao di Kabupaten Solok maka  dilaksanakan penutupan SL-PHT Kakao Nagari Model Kakao di Nagari Supayang Kecamatan Payung Sekaki Kabupaten Solok. hadir dalam acara penutupan Kepala Dinas Perkebunan yang diwakili oleh Kepala Bidang Sarana dan Prasarana (BSP) Ir Yusniar, MP dan Adrita Arfis, S.Sos dari Dinas Kehutatan dan Perkebunan Kabupen Solok. Adapun Kelompok Tani yang mengikuti sekolah lapang / SL-PHT Kakao sebanyak 25 orang yang terdiri dari Kelompok Tani Harapan Bersama, Sawah Bungo, Harapan Generasi, Data Saiyo, Padang laweh Sarasah, Sarasah Lambeh, Sungai Sarik Permei, petugas Hutbun 2 Orang, dan KA UPTD Hutbun kab Solok. Adapun ketua SL-PHT adalah Erwinsyah. Sebelum acara penutupan dilakukan pendalaman materi yang telah diberikan oleh instruktur dari petugas lapangan Yusrizal dimana peserta disuruh menampilkan materi-materi yang telah diterima selama pertemuan.

Dalam arahan Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Sumatera Barat mengatakan bahwa tujuan  mengadakan kegiatan SL-PHT Kakao Nagari Model Kakao ini adalah memberikan pengetahuan kepada petani kakao tentang budidaya kakao,pengendalian hama,pemangkasan,pemupukan,sambung pucuk dan samping dan teknis lainnya. Dengan diberikan pengetahuan tersebut petani dapat merawat tanaman kakao sesuia dengan kebutuhannya sehinga nantinya dapat meningkatkan produksi kakao serta memberikan kesejahteraan kepada petani. Kadisbun berharap setelah pertemuan ini petani dapat mempraktekkan apa yang didapatkan dan diterapkan dikebun masing-masing. Disamping itu Dinas Perkebunan juga memberikan motivasi dengan memberikan hadiah bagi petani yang terbaik dalam mengikuti pertemuan serta mempraktekkan ilmunya di kebunnya.

Sambutan sekaligus penutupan sekolah lapang SL-PHT Kakao Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Solok yang diwakili oleh Kabid P2HP Adrita Arfis, S.Sos menyampaikan bahwa dalam rangka meningkatkan kesejahteraan petani pemerintah telah banyak melakukan berbagai program termasuk kegiatan SL-PHT Kakao nagari Model Kakao. Kita berharap petani dapat mempergunakan peluang ini dengan sebaik mungkin dengan menerapkan ilmu yang didapatkan yang dipraktekkan di kebun masing-masing serta dapat juga memberikan kepada petani lainnya sehingga kebun kakao yang dimiliki tumbuh subur dan memberikan hasil yang baik serta meningkatkan kesejahteraan kita bersama.