KELUARGA BESAR DISPORA SUMBAR JAGA KEBUGARAN UNTUK MENINGKATKAN IMUN TUBUH DENGAN GOWES

KELUARGA BESAR DISPORA SUMBAR JAGA KEBUGARAN UNTUK MENINGKATKAN IMUN TUBUH DENGAN GOWES

Berita Utama () 25 Juni 2020 14:06:06 WIB


PADANG, SP...Masa era New Normal sekarang ini memunculkan fenomena baru di masyarakat, yaitu hobi bersepeda yang kemudian menjadi trend bagi masyarakat Sumatera Barat, bersepeda semakin ramai digandrungi demi menjaga kebugaran tubuh dan meningkatkan imun tubuh.

Meski begitu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga ( Kadispora ) Provinsi Sumatera Barat, Bustavidia mengungkap hal lain yang bisa jadi pertimbangan masyarakat khususnya ASN dilingkungan OPD yang digawanginya.

Menurut Kadispora, Aktifitas gowes merupakan hal yang positif guna menjaga kebugaran tubuh, namun bersepeda di fase new normal seperti sekarang cukup berisiko apabila menggunakan masker, karena masker menutupi sirkulasi udara segar yang dibutuhkan tubuh.

"Dalam bersepeda kita tetap harus perhatikan protap standar covid 19, misalnya menjaga jarak, memakai face shiel sebagai pengganti masker, sebab pemakaian masker dalam melaksanakakan olahraga akan mengakibatkan paru paru kita tidak bisa memperoleh oksigen yang dibutuhkan, karena terhalang oleh masker yang didapat gas CO2 yg kita lepaskan terhirup kembali yang mengakibatkan kita keracunan sendiri. Untuk itu diharapkan masyarakat dan para ASN yang beraktifitas gowes memperhatikan hal tersebut, serta tetap memakai kelengkapan sesuai standart covid,'' kata Bustavidia pada awak media, Rabu 24/ 6/ 2020 usai menjalani aktivitas Gowes.

Namun begitu, jika dilihat dari sisi lain, fenomena beraktivitas dengan bersepeda yang belakangan menjadi tren tetap mendapat apresiasi. Bustavidia menilai, hal tersebut positif dalam upaya mengurangi polusi yang timbul dari banyaknya kendaraan bermotor.

" kita mendukung penuh kegiatan Gowes, semoga hobby bersepeda nge-trend di Indonesia, dan Sumatera Barat Khususnya kita berharap bisa seperti di Negara maju, di mana banyak tempat parkir sepeda, dan memiliki jalur khusus sepeda," papar Eddie panggilan akrabnya.

Adapun kegiatan Gowes yang dilakukan Keluarga besar Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumbar direncakan setiap hari Rabu, mulai start pkl. 07.00, di halaman Kantor Dispora dengan rute perdana (Rabu 24 Juni 2020) Raden Saleh, menuju pantai lewat samping hotel Pangeran, terus ke ujung jalan Samudra dan balik lagi, masuk ke Jalan Ahmad Yani terus ke Jalan Sudirman, finish di Ghas, (sepanjang 15 km) di tutup dengan sarapan pagi bersama.( Mul )