PELANTIKAN PEJABAT ESSELON II

PELANTIKAN PEJABAT ESSELON II

Berita Utama () 26 Agustus 2016 10:48:52 WIB


Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit 26 Agstus 2016 melantik sekaligus mengambil sumpah 13 Pejabat Esselon II  di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat bertempat di auditorium Gubernur jalan Sudirman Padang.

Pejabat yang dilantik  diantaranya adalah,  Nasir Ahmad (Sekda Kota Padang) sebagai Asisten Adminstrasi Pembangunan Setdaprov. Sumbar,  Irwan, (Kepala Biro Humas Setda Prov. Sumbar) sebagai Kepala Biro Organisasi Setda Prov. Sumbar, Raflis sebagai Sekretaris DPRD Provinsi Sumatera Barat. Zul Aliman sebagai Kepala Badan Kesbangpol , Nasridal Patria sebagai Kepala BPBD, Zirma sebagai Kepala Dinas Koperasi, Heri Martinus sebagai kepala Dinas ESDM, Asben Hendri sebagai  Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Rifda sebagai Kepala Dinas PSDA, Nasrizal sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Busharman Bur (kepala Dinas Pariwisata) sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Candra  sebagai Kepala Dinas Pertanian, dan  Nazwir sebagai Kepala Satpol PP.

Berapa orang pejabat esselon II ada yang promosi dari esselon III dan ada yang mutasi serta adapula yang dari Kabupaten dan Kota. Pelantikan ini sudah melalui seleksi yang sangat ketat, hal ini dilaksanakan sesuai dengan amanat dari Undang-Undang Nomor 5 tahun 2014 tentang ASN seperti disampaikan oleh Wakil Gubernur dalam sambutannya, “bahwa Pejabat yang dilantik hari merupakan hasil seleksi yang sangat ketat sebagaimana yang dianjurkan oleh  undang-undang dan peraturan, dimana untiuk menduduki Pejabat Tinggi Pratama harus dilaksanakan system seleksi terbuka, maka ASN dari Kabupaten dan Kota se Sumatera Barat dan bahkan se Indonesia boleh saja mendaftar dan ikut seleksi asal memenuhi persyaratan yng telah ditentukan”.

Selanjutnya Mantan Bupati Pesisir Selatan dua periode ini mengharapkan kepada pejabat yang baru dilantik “untuk melaksanakan konsolidasi di tempat kerja yang baru sehingga pekerjaan itu berkelanjutan dan suasana kerja juga akan semakin mantap dan kondusif, sebagai seorang menejer harus memperhatikan 5M, (Man, Money, Mechine,  Material dan Method)  laksanakan tugas dengan baik, sesuaikan pekerjaan dengan ketentuan yang ada dan bekerja  dengan Tugas Pokok dan Fungsi.  Hindari perbuatan Korupsi, karena Korupsi dimulai dari perencanaan sebagaimana dikatakan Komisioner KPK diruangan ini beberapa hari yang lalu, tingkatkan koordinasi antar SKPD, khusus kepada Kesbangpol agar memfasilitasi Pemerintah dengan FORKOPIMDA, demikan Pak Nas menutup sambutannya.

Pelantikan ini juga dihadiri oleh seluruh Kepala SKPD dan anggota FORKOPIMDA serta dari DPRD Provinsi Sumatera Barat dan staf dari daerah yang pejabatnya ikut dilantik. (by. Akral)