BLK Baru

Berita Utama () 19 Agustus 2016 11:24:04 WIB


 

Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno 18 Agustus 2016 di dampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sumatera Barat Syofyan. SH meresmikan 2 Asrama Balai Latihan Kerja (BLK) Payakumbuh dan Padang Panjang

Kedua asrama BLK di Payakumbuh dan Padang Panjang dibangun dari Anggran Pendapatan Belanja Daerah Provinsi Sumatera Barat 2016, sebesar Rp 2,3 Miliar, dengan diresmikannya dua asrama ini diharapkan dapat memberi kemudahan bagi para peserta pelatihan yang kurang mampu, kendala selama ini adalah jauhnya  tempat pelatihan dengan domisili para peserta pelatihan, sehingga menambah biaya lagi, apalagi para peserta kebanyakan dari keluarga yang kurang mampu. Kedepan diharapkan pemanfaatan dari BLK ini lebih baik lagi bagi masyarakat  seperti disampaikan Bapak Gubernur dalam pidatonya"  peserta pelatihan disamping mendapatkan ketrampilan juga diinapkan di BLK ini, jadi tidak perlu memikirkan biaya atau ongkos pulang ke rumah, tapi sudah dapat dengan penuh konsentrasi latihan disini, sehingga kemampuan mereka merima pelatihan juga akan meningkat dan full. Hal ini merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat Sumatera Barat khususnya generasi muda yang belum mempunyai ketrampilan akan diberikan ketrampilan seperti perbengkelan (montir), Las karbit dan Las listrik, menjahit, komputer dan lain sebagainya, artinya pemuda yang mendapat ketrampilan akan dapat menyambung hidup dengan kepandaian yang ada ditengah masyarakat, Mudah-mudahan BLK ini akan terus menekan jumlah pengangguran dan kemiskinan di Sumatera Barat ".

Sementara itu Kepala Dinas Nakertrans Sumbar mengatakan " bangunan BLK ini dibangun dengan dana APBD Sumbar dan selama ini salah satu kendala yang dihadapi oleh para peserta yang kurang mampu tersebut yakni ongkos pulang pergi, karena domisilinya yang jauh." Pak Syfyan juga menambahkan " Manfaat asrama ini juga dapat meningkatkan durasi waktu pelatihan bagi peserta didik, sehingga lebih dalam lagi menggali keterampilan yang didapat selama mengikuti pelatihan. Sejak beberapa tahun terakhir, BLK Sumatera Barat telah melatih para pencari kerja dalam jumlah yang besar, 2011 sebanyak 2.478 orang, 2012 (2.459 orang), 2013 (4.556 orang), 2014 (5.300 orang), 2015 (4.568 orang). 

Semoga dengan adanya BLK ini masyarakat Sumatera Barat semakin terampil dan masyarakat yang sejahtera dan madani semakin terwujud, semoga..(by. Akral)