siMAYA di Rumah Sakit Ahmad Muchtar (RSAM) Bukit Tinggi
Berita Utama () 03 Mei 2016 15:12:04 WIB
Sosialisasi siMAYA di Rumah Sakit Ahmad Muchtar (RSAM) Bukit Tinggi, 3 Mei 2016 dibuka oleh direktur RSAM yang diwakil oleh Wakil Direktur Umum dan Keuangan Elfa Yenti. SE. MSi. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa surat menyurat selama ini sering lama prosesnya, hal ini disebabkan kesibukan pimpinan yang sering tugas keluar mengikuti rapat, apalagi pimpinan rapat ke luar kota seperti ke Padang dan kota lain. Semoga aplikasi siMAYA dapat memudahkan ini semuanya demikian buk Yenti menutup pembicaraannya.
Kepala Bagian Telematika Biro Humas Drs. Akral. MM yang menjadi pengarah dalam sosialisadi ini mengatakan "Dengan aplikasi siMAYA bisa terjawab kesibukan pimpinan ini, karena setiap surat sudah terintegrasi di smartphone beliau, dimanapun beliau berada, itulah makanya aplikasi ini dibuat, yang mana untuk memudahkan dan mempercepat proses sebuah surat sehingga efisiensi dan efektifitas penyelenggaraan pemerintah akan lebih terlaksana. Sosialisasi ini sudah dilaksanakan di 10 SKPD, dan hari ini serentak dilaksanakan di dua SKPD disamping RSAM dan juga di biro Perekonomian, demikian dijelaskn oleh kabag Telematika.(by. Akral)