Gubernur Sidak ke PT Grafika Jaya Sumbar "Pastikan Tidak Ada Kebocoran"
Berita Utama () 13 Maret 2015 10:17:39 WIB
Padang, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno kembali melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Perusahaan Daerah (Perusda) PT Grafika Jaya Sumbar, Kamis (12/3) kemarin. Kedatangan Gubernur ke Perusahaan tersebut dalam rangka melihat proses pencetakan soal Ujian Nasional (UN) 2015 untuk Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Tahun ini kita dapat kewenangan untuk mencetak langsung soal UN di sini, yang memenangkan tender juga Perusda kita. Kita meminta PT Grafika yang dipercaya mencetak soal untuk memastikan soal UN yang dicetak tidak mengalami kebocoran,” ujar Irwan Prayitno usai melakukan sidak.
Irwan menambahkan, UN merupakan point penilaian dan mengukur prestasi sekolah serta daerah. Jadi, tidak boleh ada kebocoran soal agar indikator yang dibutuhkan benar-benar bisa didapatkan. “Kita berharap proses pencetakan dan pengamanan yang dilakukan, bisa lebih optimal. Dan kita optimis soal UN 2015 untuk Sumbar ini bisa dipertanggungjawabkan kerahasiaannya,” terangnya.
Lanjut IP, untuk menjaga kerahasiaan ini ada penjagaan di pintu menuju ruang percetakan, pemeriksaan saat keluar masuk dan disediakan pula pantauan melalui CCTV yang bisa diakses hingga ke pusat. “Diharapkan pengamanan yang ketat ini bisa menjamin kerahasiaan soal yang sedang dicetak,” pungkasnya.
Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumbar, Syamsulrizal. Ia mengatakan, untuk antisipasi kebocoran soal, Disdik diperkuat dengan pengawasan dari tim pengawas dari Kementerian yang berjumlah dua orang.
“Dengan sistem pengamanan seperti ini kita harapkan kebocoran yang ditakutkan sejumlah pihak bisa diantisipasi dengan pengamanan ini,” ungkapnya.
Untuk 2015 kata Syamsurizal, hanya delapan daerah yang soal ujiannya di cetak di daerah masing-masing, termasuk Sumbar.
“Dengan dicetaknya soal UN di sini, diharapkan distribusi soal UN juga akan lebih mudah dan cepat, sehingga tidak ada lagi masalah distribusi soal,” kata Syamsurizal.
Dengan itu ia berharap, pengalaman PT Grafika Jaya Sumbar dalam hal pencetakan soal UN 2015 tersebut, akan bisa membuat Perusda tersebut kembali bisa mencetak soal UN tahun berikutnya.
Dilokasi yang sama, Direktur Utama PT Grafika Jaya Sumbar, Dasril mengatakan proses pencetakan soal UN 2015 untuk tingkat SMA dan sederajat telah mencapai 90 persen. Ia menargetkan hari ini semua proses pencetakan telah selesai. “Setelah ini selesai kita akan mulai proses packing, dan baru setelah itu bisa kita kirim ke gudang daerah,” ujarnya.
Dasril memastikan pada 29 Maret semua soal itu sudah masuk ke gudang Dinas Pendidikan Sumbar. “Kita selesaikan ini dulu, baru setelah itu percetakan soal UN SMP sederajat. Master soal untuk SMP baru akan sampai pada 15 Maret mendatang,” tutupnya.
(Humas Sumbar)