Diskominfotik Sumbar Perkuat Kelompok Tani dan UMKM Situjuah Lewat Transformasi Digital

Diskominfotik Sumbar Perkuat Kelompok Tani dan UMKM Situjuah Lewat Transformasi Digital

Berita Utama Rina Yuli Hefni, S.ST.(DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA DAN STATISTIK) 29 Oktober 2025 17:21:54 WIB


Kabupaten Lima Puluh Kota - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) melalui Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) menggelar sosialisasi Transformasi Digital Nagari yang berfokus pada penguatan sektor pertanian dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Kegiatan ini diadakan di Aula Kantor Wali Nagari Situjuah Banda Dalam, Kabupaten Lima Puluh Kota, dan dihadiri oleh puluhan perwakilan kelompok tani serta pelaku UMKM setempat pada Rabu, (29/10/2025).

Sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah Provinsi Sumbar untuk memastikan bahwa kemajuan teknologi digital dapat dirasakan langsung dampaknya hingga ke tingkat nagari. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Diskominfotik Provinsi Sumbar yang diwakili oleh Plt. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, arahan sekaligus pemaparan materi oleh Anggota DPRD Dapil 5 Sumbar dan Tim Teknis Pemanfaatan Flatform Digital serta sambutan dari walinagari Situjuah Banda Dalam Kabupaten Lima Puluh Kota.

Dalam arahannya, Anggota DPRD Dapil 5 Sumbar, Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo, menjelaskan bahwa ide pelaksanaan kegiatan di Nagari Situjuah Banda Dalam lahir dari keinginan pemerintah daerah Situjuah dan masyarakat untuk lebih mengenal dan memanfaatkan teknologi, khususnya tentang pemasaran produk lokal secara digital.

"Kegiatan ini terselenggara berkat perhatian besar dari Bapak Walinagari terhadap para petani dan pelaku UMKM di Situjuah. Beliau berupaya keras agar produk-produk unggulan dari kelompok tani dan UMKM Situjuah dapat dikenal luas, dipasarkan, dan dipromosikan kepada masyarakat di seluruh provinsi Sumatera Barat," jelas Nurkhalis.

Kepala Dinas Kominfotik yang diwakili oleh Plt. Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik, Defi Astina, dalam sambutannya menekankan pentingnya adopsi teknologi untuk meningkatkan efisiensi produksi, membangun sistem pencatatan data produksi yang terintegrasi dan memperluas jangkauan pasar.

"Transformsi digital membuka peluang bagi kelompok tani dan UMKM untuk mengakses informasi, mengelola produk yang lebih luas melalui platform digital," ujar Defi. 

"Melalui sosialisasi ini, kami ingin membekali para kelompok tani dan pelaku UMKM Situjuah Banda Dalam dengan pengetahuan dan keterampilan dasar agar mereka bisa memanfaatkan platform digital terutama untuk penjualan dan pemasaran produk mereka," ucapnya.

Wali Nagari Situjuah Banda Dalam, Lakon Siska, mengapresiasi Pemerintah Provinsi Sumbar melalui Diskominfotik atas terselenggaranya kegiatan sosialisasi transformasi digital nagari ini.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua yang hadir, terutama Datuak Bijo dan  Dinas Kominfotik Provinsi Sumbar, karena telah memilih Nagari Situjuah Banda Dalam sebagai lokasi kegiatan transformasi digital ini, mudah-mudahan ini menjadi motivasi dan ilmu baru serta dapat menjadikan kelompok tani dan UMKM Nagari Situjuah Banda Dalam menjadi lebih maju dan lebih mudah dalam mempromosikan dan memasarkan produk-produk mereka,"pungkas Lakon menutup kegiatan. (ryh/DiskominfotikSumbar)