PRIADI SYUKUR: CINTAI PRODUK INDONESIA WASPADAI MUSUH BANGSA

PRIADI SYUKUR: CINTAI PRODUK INDONESIA WASPADAI MUSUH BANGSA

Berita Utama () 09 Mei 2016 14:49:17 WIB


LUBUK SELASIH ( SOLOK ),..Sebagai penerus bangsa pemuda agar mampu menempatkan diri dalam menentukan arah bangsa menjadi lebih baik, salah satu bentuk kepedulian tersebut ialah dengan mencintai produk Indonesia dan secara aktif menjaga kehancuran bangsa dari musuh- musuhnya, baik yang berasal dari luar maupun dari dalam.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga ( Dispora ) Provinsi Sumatera Barat H. Priadi Syukur, SH, MH, ketika menyampaikan arahannya pada pembukaan Kegiatan Bela Negara Bagi Pengurus Osis SLTA se- Sumatera Barat, Senin (9/5) di Aula Pondok Pemuda Lubuk Selasih Kabupaten Solok.

Kegiatan yang mengangkat tema ‘’ Dengan Pendidikan Bela Negara Kita Bangun Karakter Anak Bangsa Agar Tumbuh Semangat Persatuan dan Untuk Menjaga Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), Hari Ini Berprestasi Hasi esok Menjadi Pemimpin ini, turut dihadiri Kepala Bidang Pemberdayaan Pemuda Dispora Sumbar Arfides, SE, M.Si, Kepala Seksi Peningkatan Kapasitas Pemuda, Zuriyatma, SH, Kepala Seksi Organisasi Kepemudaan Dewita Murni, ST, M.Pd, perwakilan Korem 032 Wirabraja dan undangan lainnya.

Lebih lanjut Kadispora menyampaikan, dengan adanya rasa cinta terhadap bangsa sudah pasti rasa rela berkorban akan muncul dalam diri, sehingga segala upaya mampu kita jalani untuk melakukan pengorbanan tersebut,’’ katanya

Dikatakan juga bahwa ditangan pemuda maju mundurnya bangsa terletak, dan yang pastinya NKRI adalah harga mati bagi kita semua. Bela Negara sangat perlu bagi pemuda khususnya bagi pengurus Osis se- Sumbar yang akan melanjutkan jenjang kepemimpinnannya ke level BEM di Universitas, serta, kepemimpinan yang lebih tinggi lagi. Bangsa kita saat ini, sedang dalam proses mengembangkan generasi muda untuk tampil kedepan dalam memimpin bangsa nantinya. Apabila pemuda tidak tahu proses kemerdekaan, sudah pasti rasa cinta terhadap bangsa dan negara tidak akan ada,’’ ulas Priadi Syukur.

Kadispora juga mengingatkan, bagi peserta yang mengikuti pelatihan bela negara ini, agar mampu menjalani dengan baik sampai dinyatakan lulus, karena tidak semua pemuda mendapat kesempatan mengikuti kegiatan ini, dan setelah kegiatan ini usai, peserta agar dapat membagi serta menularkan ilmu yang diperoleh selama pelatihan, kepada teman serta masyarakat lingkungan masing- masing,’’ tambahnya.

Ketua Pelaksana Kegiatan Kepala Seksi Peningkatan Wawasan dan Kreatifitas Pemuda Drs. Admondantes, dalam laporanya menerangkan, kegiatan Bela Negara ini diikuti sebanyak 80 orang peserta dari pengurus Osis SLTA Kabupaten dan Kota se- Sumatera Barat, yang dibagi menjadi dua angkatan, angkatan pertama dilaksanakan pada tanggal 8 sampai 12 Mei, sedangkan untuk angkatan ke dua akan dilaksanakan dari tangal 12 sampai 18 Mei dengan jumlah peserta masing- masing 40 orang.

Sedangkan narasumber yang menyampaikan materi berasal dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumbar, Korem 032 Wirabraja, Dinas Pendidikan Sumbar, dan unsur Perguruan Tinggi,’’ terang Admondantes. ( M/Y )