APRIL INI SUDAH ADA KAPAL KE KAWASAN MANDEH
Berita Utama Bagian Pemberitaan Biro Humas(Biro Humas Sekretariat Pemerintah Provinsi Sumatera Barat) 02 Maret 2016 01:58:58 WIB
Salah satu faktor penunjang pengembangan Pariwisata yakni tersedianya transportasi. Untuk Sumatera Barat sendiri yang memiliki banyak destinasi wisata terutama laut, masih diperlukan sarana transportasi dalam mendukung perkembangan wisata tersebut.
“Siang ini kita meninjau kapal yang saat ini bernama Kuburaya Ekspress, yang nantinya akan disiapkan guna menunjang pengembangan kawasan pariwisata di wilayah Sumatera Barat khususnya kawasan wisata Mandeh”ujar Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit saat meninjau kapal tersebut didaerah Muaro, Padang, Rabu (02/03/2016).
Lanjut, Nasrul Abit menjelaskan pengoperasiaan kapal ini direncanakan pada bulan April mendatang, sehingga masyarakat dan para wisatawan sudah bisa berlayar dari muaro, Padang menuju mandeh, selain itu kapal ini nantinya juga bisa singgah di Pulau Pagang, Sikuai, Pasumpahan dan Cubadak.
“Jadi masyarakat dan wisatawan tidak hanya berlayar dari muaro lalu kemandeh saja, tetapi juga bisa menikmati keindahan wisata dengan singgah dibeberapa pulau tersebut” terang Wakil Gubernur tersebut.
Kemudian Nasrul Abit juga menceritakan sebelum meninjau kapal tersebut, telah dilakukan rapat untuk menyatukan master plan pembangunan kawasan wisata padang dengan mandeh.
“Hasilnya adalah dibutuhkan dermaga sebagai tempat bersandarnya kapal, kemudian disana juga dibutuhkan warung-warung walaupun hanya bersifat tradisional dan semoga harapan kita kedua kabupaten kota ini bisa menyambut baik rencana kita ini”ucapnya.
Selain itu Nasrul Abit juga mengatakan sudah bertemu dan melakukan koordinasi dengan Walikota Padang agar kawasan dermaga Muaro Padang dibenahi dan diperbaiki agar betul-betul menjadi tempat bersandarnya kapal-kapal.
“Sekarang kita bersama Kabupaten/ Kota betul-betul menggerakkan pariwisata di Sumatera Barat, karena alam kita memang dianugerahi dengan keindahan yang menakjubkan jadi kita harus bisa memanfaatkannya secara baik ” tekad Wagub.