PERTEMUAN PENYUSUNAN STATISTIK PERKEBUNAN ANGKA SEMENTARA (ASEM) TAHUN 2014 DINAS PERKEBUNAN PROV SUMBAR

Berita Utama () 18 September 2014 06:54:47 WIB


Padang,Disbun, Dalam rangka penyusunan statistik angka sementara (asem) perkebunan tahun 2014, Dinas Perkebunan Provinsi Sumatera Barat melaksanakan Pertemuan Penyusunan Statistik Perkebunan Angka Sementara (asem) Tahun 2014 di Inna Muara Hotel Padang. Pertemuan di ikuti sebanyak 21orang peserta yang terdiri dari petugas statistik perkebunan Kabupaten/Kota Prov se-Sumatera Barat sebanyak 19 orang dan petugas statistik provinsi sebanyak 2 orang. Pertemuan dilaksanakan selama 2 hari dengan pemaparan materi dan perekapan angka statistik dari Kab/Kota. Adapun narasumber pertemuan dari Ditjenbun Kementan RI Yanuar, SP (kasi statistik) dan BPS (Badan Pusat Statistik) Sumatera Barat Ahsanul Kamil, S.SI.

Pertemuan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Perkebunan yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Ir Khairiyani Djohor, M.Pd. Dalam sambutan Kepala Dinas disampaikan bahwa data statistik merupakan suatu yang penting dan pokok dalam mengevaluasi keberhasilan program dan kegiatan yang telah dilaksanakan dan menjadi tolak ukur untuk membuat perencanaan kedepan oleh sebab itu diharapkan data yang disajikan tentunya yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan artinya sesuai dengan kondisi lapangan. Petugas statistik Kab/Kota diharapkan dapat turun kelapangan bekerja sama dengan petugas statistik Kecamatan untuk mengambil data dan menyusun menjadi data yang dapat dipublikasikan dan sesuai dengan perkembangan yang ada. Akhirnya kepada petugas statistik Kab/kota dapat menyampaikan perkembangan data yang telah diimput dari kecamatan sebagai data angka sementara (asem) tahun 2014.