Cucu Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi Ceramah Umum di UNP
Berita Utama Rina Yuli Hefni, S.ST.(DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA DAN STATISTIK) 06 Juli 2024 18:30:41 WIB
Dalam rangkaian kegiatan kedatangan rombongan cucu dan cicit Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi ke Provinsi Sumatera Barat, Nadia Al-khatib, salah seorang cucu beliau memberikan ceramah umum di hadapan mahasiswa, dosen dan Kepala OPD lingkup Pemprov Sumbar di gedung rektorat lama Universitas Negeri Padang pada Jumat, (05/07/2024).
Mengangkat tema Pendidikan dan Seni Islam, ceramah umum yang diberikan oleh, Nadia Al-Khatib, yang tampil dengan busana syar'i khas Timur Tengah berlangsung dengan lancar.
Kepala Bappeda Provinsi Sumbar yang diwakili Elfi Endri selaku Fungsional Perencana Ahli Muda yang bertindak sebagai panitia acara, memberikan apresiasi kepada cucu yang pernah menjadi imam besar Masjidil Haram dan guru bagi para ulama tersohor di negeri ini.
"Alhamdulillah kita Provinsi Sumatera Barat mendapat kunjungan cucu dan cicit dari Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi, mudah-mudahan pertemuan kita kini menjadi ibadah, ilmu yang ibu sampaikan membawa manfaat bagi kami serta bisa menjalin kerjasama lebih lanjut dengan Provinsi Sumatera Barat nantinya" ucap Elfi.
Selanjutnya dalam ceramah umumnya, Nadia Al-Khatib, menyampaikan bahwa seni dalam Islam memiliki arti sebagai seni yang memberikan nilai manfaat dan nilai tambah dalam kehidupan.
"Selagi memberikan manfaat bagi umat, masyarakat dan bangsa maka akan memberikan makna bagi seni itu sendiri," ungkap Nadia Al-Khatib melalui penerjemah.
Selain itu Nadia Al-Khatib juga menyinggung pandangan Islam tentang keberadaan wanita bekerja sekaligus sebagai ibu rumah tangga di zaman sekarang. Menurut beliau seyogyanya wanita itu hanya mengurus rumah tangga bukan bekerja diluar rumah.
"Tugas perempuan itu hanya dirumah, memberikan pendidikan, perhatian dan kasih sayang seutuhnya kepada anak," pungkasnya. (RYH/DiskominfotikSumbar)
Berita Terkait Lainnya :
- Pemprov Sumbar Akan Resmikan Nama Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi Menjadi Nama Masjid Raya Sumbar
- "Pulang Kampung", Keluarga Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi Berharap Dapat Berinvestasi di SumbarĀ
- Rombongan Cucu Cicit Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi Sambangi Rumah Kelahiran di Balai Gurah
- Cucu Cicit Syekh Ahmad Khatib Al Minangkabawi Letakkan Batu Pertama Pembangunan Perpustakaan di Balai Gurah