Safari Ramadan ke Kampung Halaman di Air Bangis, Sekdaprov Sumbar Ajak Perkuat Silaturahmi dan Ramaikan Masjid

Safari Ramadan ke Kampung Halaman di Air Bangis, Sekdaprov Sumbar Ajak Perkuat Silaturahmi dan Ramaikan Masjid

Berita Utama Dedi Oscar Adams, M.I.Kom.(DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA DAN STATISTIK) 25 Maret 2024 15:24:53 WIB


Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Hansastri melaksanakan Safari Ramadhan di Air Bangis, Pasaman Barat, tepatnya di Mesjid Taqwa, Kp. Padang Utara, Kecamatan Sungai Beremas, Kabupaten Pasaman Barat, Minggu (24/3/2024) malam. 

Dalam kesempatan itu Hansastri menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat dan Pemerintah Daerah yang telah bersedia menerima kunjungannya bersama rombongan Safari Ramadan Pemprov Sumbar. 

Dalam sambutannya, Sekda Hansastri mengajak masyarakat Kp. Padang Utara untuk terus memperkuat silaturahmi, serta meramaikan masjid. 

"Pertemuan ini adalah pertemuan silaturahmi. Ini tahun ketiga safari Ramadhan saya ke Air Bangis. Ini adalah safari tim saya sebagai sekda yang terakhir, karena tahun ini saya pensiun. Semoga bisa bertemu lagi dalam berbagai kesempatan, bersama-sama membina masjid dan yang paling penting meramaikan masjid,"ujar Hansastri. 

Bersamaan dengan itu, Sekda juga memaparkan capaian pembangunan di Sumbar, diantaranya jalan Tol Padang Sicincin yang tahun ini bisa dioperasikan. 

Kemudian pembangunan Pelabuhan Teluk Tapang dan akses jalannya yang dianggarkan dalam RPJM Pemprov Sumbar serta pembangunan jalan Trans Mentawai dengan anggaran masing-masing mencapai Rp800 miliar. 

"Yang terbaru, telah disetujui pembangunan flyover Sitinjau Lauik dengan anggaran 1 triliun lebih. Dan sekarang sedang proses pengadaan tanahnya. Diharapkan bisa lebih lancar. Untuk Air Bangis juga sedang berjalan pembangunan bantalan sungai dan pengerukan sungai,"ungkap Hansastri.

Dalam kunjungan safari Ramadhan tersebut, Sekda Hansastri menyerahkan bantuan hibah sebesar Rp50 juta untuk pembangunan masjid serta bantuan 30 Al-Quran dan sarung.

Selain itu, pada kesempatan yang sama Sekda Hansastri juga menyerahkan bantuan berupa 142 paket beras untuk kaum dhuafa dari para perantau asal Air Bangis yang ada di Kota Padang. 

Bersamaan dengan itu, Sekda Kabupaten Pasaman Barat yang diwakili Staf Ahli Bidang Keagamaan menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Tim Safari Ramadhan Provinsi ke Air Bangis. 

Pengurus Masjid Taqwa Kp. Padang Utara Khairul Anami, juga menyampaikan terimakasih kepada Sekda dan rombongan yang telah hadir memberikan dukungan.

"Masjid saat ini sedang dalam proses pembangunan dan mengajukan permohonan bantuan dana, khususnya perbaikan tempat berwudhu khusus perempuan. Alhamdulillaah melalui komunikasi yang dibangun bersama walinagari, kecamatan, kabupaten dengan pemprov mendapat respon positif,"ungkap Khairul.

Hadir sebagai penceramah Ustad Sofwan Diran yang menyampaikan tausiyah tentang keutamaan ibadah di bulan Ramadhan dan meramaikan masjid.

Turut hadir mendampingi Sekda sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah Sumbar atau yang mewakili, diantaranya Kadis Kebudayaan Jefrinal Arifin, dan Kepala BPKAD Rosail Akhyar.

Sebelumnya, rombongan dijamu berbuka puasa oleh pihak Pemkab Pasaman Barat di kawasan pantai Air Bangis, tidak jauh dari lokasi safari ramadhan. Sekda sangat apresiasi jamuan berbuka tersebut dengan hidangan khas Air Bangis berupa gulai hiu, pari dan toluo ikan.(doa/Diskominfotik Sumbar)