Ikuti Rakor Dengan Mendagri, Pemprov Sumbar Siap Sukseskan Pilkada Serentak
Berita Utama TITA SHANIA(Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) 24 Juni 2020 13:39:23 WIB
Rabu (24/06), Pemprov Sumbar mengikuti rapat koordinasi bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian, melalui video conference, yang dilangsungkan dari ruang kerja Wakil Gubernur (Wagub) Sumbar. Rakor tersebut membahas kesiapan daerah dalam pelaksanaan tahapan tahapan Pilkada serentak 2020 yang rencananya akan digelar pada 23 Desember mendatang, dan juga diikuti oeh 270 kepala daerah yang akan melangsungkan Pilkada. Dari Pemprov Sumbar diikuti oleh Gubernur dan Wagub Sumbar didampingi oleh Kepala Badan Kesbangpol Prov. Sumbar.
Usai vidcon dilaksanakan, Wagub Sumbar, Nasrul Abit, mengatakan bahwa Mendagri menekankan pentingnya setiap daerah yang melangsungkan Pilkada untuk mensukseskan pelaksanannya baik soal pendanaan berdasarkan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD), maupun kesiapan daerah dalam menyelenggarakan tahapan Pilkada dalam masa pandemi Covid 19. Wagub mengharapkan, penyelenggaraan Pilkada Sumbar di 13 kabupaten/kota dan 1 provinsi mendatang dapat berjalan lancar. Meski ditengah pandemi, Wagub berharap partisipasi masyarakat mengikuti Pilkada tetap tinggi.
Wagub pun menyampaikan arahan Mendagri pada rakor tersebut, diantaranya agar masing masing daerah melakukan penyesuaian APBD tahun 2020 untuk mendukung pelaksanaan tahapan tahapan Pilkada agar berjalan lancar. Karena Pilkada kali ini dilaksanakan ditengah pandemi, akan dipastikan dibutuhkan berbagai fasilitas dan sarana pendukung pelaksanaan Pilkada dalam masa pendemi, Pada kesempatan itu, Mendagri juga meminta pada setiap daerah agar menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan Pilkada.
Wagub menambahkan, Mendagri mengharapkan agar semua unsur yakni pemerintah daerah, pelaksana Pilkada dan seluruh unsur masyarakat dapat menciptakan kondisi yang kondusif baik mencakup masalah kesehatan maupun lainnya. Pada kesempatan itu, pemerintah pusat juga menyarankan agar daerah selalu berkoordinasi dengan unsur terkait yakni KPU, Bawaslu, TNI dan Polri untuk memastikan tiap tahapan Pilkada berjalan dengan tertib dan lancar.