Millennial Sumbar Diajak Cinta Lingkungan

Millennial Sumbar Diajak Cinta Lingkungan

Berita Utama EKO KURNIAWAN, S.Kom(Diskominfo) 10 April 2019 16:07:35 WIB


Padang, InfoPublik - Menciptakan generasi muda yang tangguh, bertanggung jawab dan cinta akan lingkungan terus dilakukan pemerintah secara masif.

Teranyar, Pemerintah Provinsi Sumatra Barat dan Pemerintah Kota Padang melakukan kegiatan budaya bersih pada kegiatan car free day bersama kaum millennial Kota Bingkuang, Minggu (7/4/2019) pagi yang juga turut dihadiri Tim MMC Diskominfo Sumbar bersama Kepala Dinas Yeflin Luandri.

"Dinas Kominfo perlu mendukung gerakan bersih lingkungan ini melalui pemberdayaan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang tersebar di kabupaten/kota di seluruh Sumatra Barat," sebut Yeflin.

Dampak dari itu, sambungnya, akan meningkatkan kesehatan masyarakat, juga dengan bersih lingkungan banyak pengunjung yang datang sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

Aksi bersih ini juga dapat diterapkan di lingkungan kantor, seperti contoh, setelah melaksanakan acara atau kegiatan, seluruh pegawai harus bersama-sama berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan sehingga tidak ada pihak yang kecewa melainkan senyuman yang tersebar karena adanya kebersamaan.

"Reformasi birokrasi menghendaki perubahan prilaku ASN yang biasanya memerintah menjadi melayani masyarakat serta memberikan contoh teladan sebagai investasi yang tak ternilai dan manfaatnyapun akan dirasakan kelak mendatang," pungkas Yeflin. (RY/YL MMC Diskominfo)