Jaga Keutuhan Bangsa, Badan Kesbangpol Sumbar Berikan Pemahaman Bela Negara Pada Generasi Muda

Berita Utama TITA SHANIA(Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) 30 November 2018 10:33:58 WIB


Tidak bisa dipungkiri bahwa keutuhan wilayah Indonesia, beserta seluruh sumber daya, kedaulatan dan kemerdekaannya, harus selalu mewaspadai ancaman agresi asing maupun pergolakan bersenjata dari dalam. Kalau ancaman ini menjadi nyata dan Indonesia tidak siap, maka kita akan kembali ke titik nol. Antisipasi para pendiri bangsa tercantum dalam salah satu poin tujuan nasional yaitu “Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia”. Pernyataan ini juga menjadi tujuan pertahanan nasional.

Untuk menghindari hal tersebut, setiap warga negara mesti mempunyai rasa cinta tanah air yang diwujudkan melalui sikap dan prilaku yang menggambarkan bela negara yang dapat menjalin kelangsungan hidup bangsa dan negara yang seutuhnya.


Peran penting Bela Negara dapat dikuak secara lebih jernih dan mendalam melalui perspektif pertahanan, dan kesadaran bela negara tersebut hakikatnya merupakan kesediaan berbakti pada negara dan kesediaan berkorban membela negara.

Upaya menjaga ketahanan nasional merupakan peran seluruh elemen baik pemerintah maupun masyarakat. Pemberian persepsi dan pemahaman bela negara bagi warga negara merupakan hal yang urgen dilakukan oleh pemerintah dan pemerintah daerah, khususnya bagi generasi muda. Upaya upaya pertahanan nasional tak hanya merupakan tugas TNI sebagai komponen utama pertahanan namun juga tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat.

Guna memberikan kesamaan persepsi dan pandangan serta menumbuhkan rasa cinta tanah air, sebagai instansi pemerintah daerah yang mempunyai tugas dan fungsi untuk mengembangkan pemahaman wawasan kebangsaan dan bela negara, Badan Kesbangpol Sumbar melaksanakan penguatan wawasan bela negara bagi siswa/i SLTA/sederajat dari 6 kabupaten/kota di Sumbar yakni Pariaman, Padang Pariaman, Padang Panjang, Tanah Datar, Bukittinggi dan Agam.

Kegiatan ini diadakan pada hari Kamis dan Jumat, 12 dan 13 Noveber 2018 dalam bentuk pemberian materi dalam ruangan dan outbond, berlokasi di INS Kayu Tanam, Padang Pariaman. Narasumber pada kegiatan ini adalah Kepala Badan Kesbangpol Sumbar, akademisi Universitas Negeri Padang, Danramil 06 Kodim 0308 Pariaman, dan fasilitator outbond dari Kodim 0308.

Dengan dibekalinya generasi muda akan wawasan bela negara, maka diharapkan unsur unsur dasar bela negara akan tumbuh dalam diri generasi muda, yakni mencakup cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, yakin pada ideologi negara, rela berkorban, serta memiliki kemampuan awal bela negara. Masyarakat dan generasi muda diharapkan dapat berprilaku cinta tanah air diantaranya melalui sikap sikap melestarikan budaya, menuntut ilmu, taat akan hukum dan aturan-aturan negara, dan mencintai dengan menggunakan produk-produk dalam negeri