Pembukaan Jambore PKK 2018 Disambut Tarian Massal

Pembukaan Jambore PKK 2018 Disambut Tarian Massal

Berita Utama Desi Marlinda(Diskominfo) 16 Juli 2018 14:53:34 WIB


PAINAN - 15 Juli 2018

 Panitia Jambore PKK 2018 merencanakan bakal menyambut para peserta dan tamu undangan dengan tarian massal.

Koordinator Tari Massal Tanah Liek, Nurhasanah Azam, mengatakan, sebanyak 150 peserta yang berasal dari sejumlah sekolah akan menyambut tamu undangan di pelataran parkir panggung utama, Pantai Carocok Painan.

"Mereka ada yang dari SMA 1 Painan, SMK 1 Painan, SMA 2 Painan, SMP 1 Painan dan SMP 4 Painan," ucap perempuan yang akrab disapa Hanah itu di Painan, Minggu (15/7).

Menurut dia, Jambore PKK se-Sumatera Barat 2018 itu, digelar semarak di kawasan wisata Pantai Carocok Painan. Acara yang berlangsung mulai tanggal 16 Juli-18 Juli 2018 itu, direncanakan akan dibuka langsung oleh Ketua Umum PKK, Erni Urtanti Tjahyo Kumolo.

"Pada tarian tersebut, nanti ada yang mengunakan peralatan Payung, Dulang. Kemudian Marawa, Batiak Tanah Liek. Nanti akan membentuk formasi Selamat Datang dan Pessel Maju. Sebab, persiapan sudah kita lakukan sejak 3 bulan terakhir," ujarnya.

Tarian massal tersebut, lanjut dia, adalah perdana diadakan di Kabupaten Pessel.

"Tarian bakal diiringi dengan musik yang di aransemen oleh Ade Jhordi dari ISI Padang panjang. Selain itu, tarian juga di dampingi Koreografer Elia Ridanti, Diladila Kasih, Putri, Indri dan Fauziah," tuturnya.

Sebelumnya, Ketua TP PKK Kabupaten Pesisir Selatan, Lisda Hendrajoni dalam kunjungannya ke Pantai Carocok, dalam rangka persiapan H1 Jambore tingkat Sumbar mengatakan, kegiatan itu bakal dihadiri oleh Erni Guntarti Cahayo Kumolo, selaku ketua TP PKK Pusat dan juga Istri Gubernur Sumbar.

"Jika bersama pasti kita bisa dan Pessel siap jadi tuan rumah. Basamo Mangko Manjadi," ujar Lisda penuh semangat.

Menurutnya, kegiatan yang diadakan selama tiga hari tersebut, diantaranya di isi dengan pameran kerajinan dan kuliner, perlombaan memasak dari masing masing Pokja PKK, pegelaran kesenian, parade dan marching band, lomba yel yel dan seminar kesehatan.

"Dengan adanya dukungan penuh dari Pemkab Pessel, kita berharap pelaksanaan Jambore PKK 2018 sukses dan lancar," katanya penuh harap.