Presiden Jokowi Resmikan Ground Breaking Pembangunan Jalan Tol Padang-Pekanbaru

Presiden Jokowi Resmikan Ground Breaking Pembangunan Jalan Tol Padang-Pekanbaru

Berita Utama EKO KURNIAWAN, S.Kom(Diskominfo) 11 Februari 2018 00:09:30 WIB


Padang, 10 Februari 2018

Jumat (9/2) sore, Presiden Jokowi meresmikan ground breaking pembangunan jalan tol Padang-Pekanbaru.

Pada tahap pertama, pembangunan jalan akan dimulai di tahap I ruas Padang-Sicincin sepanjang 28 kilometer.

Jalan Tol Padang-Pekanbaru membentang sepanjang 254,8 kilometer dari Padang menuju Bukittinggi, hingga berakhir di Pekanbaru, Provinsi Riau. Jalan ini merupakan sirip dari Jalan Tol Trans Sumatera yang menjadi salah satu proyek strategis nasional dalam Peraturan Presiden No 58 Tahun 2017.

Pembangunan Jalan Tol Padang-Pekanbaru nantinya akan dilakukan dalam tiga tahap hingga tahun 2023 mendatang. Jalan tol ini merupakan upaya pemerintah mempercepat pembangunan daerah dan juga akan mengurai kemacetan Padang-Bukittinggi selama ini, terutama saat masa mudik lebaran. 

Gubernur berharap potensi daerah nantinya akan dapat dikembangkan lebih baik lagi di masa mendatang.