Monitoring dan Evaluasi ke Lokasi Nagari Mandiri Pangan

Monitoring dan Evaluasi ke Lokasi Nagari Mandiri Pangan

Artikel YANITA SELLY MERISTIKA, S.Kom(Dinas Pangan) 29 Agustus 2017 09:07:13 WIB


Dinas Pangan Sumbar yang diwakili oleh sub bidang perencanaan dan evaluasi, melakukan monitoring ke salah satu lokasi Nagari Mandiri Pangan tepatnya Kelompok Tani Kubu Harapan di Kelurahan Ekor Lubuk, Kecamatan Padang Panjang  Timur, Kota Padang Panjang tanggal 23 Agustus 2017.

Untuk Kelompok Tani Kubu Harapan telah diserahkan bantuan berupa 400 batang bibit manggis, 200 batang bibit pepaya, 700 ekor bibit ikan nila, 700 ekor bibit ikan raya, dan 700 ekor bibit ikan gurami. Dan juga diserahkan bantuan pupuk kandang sebanyak 151 karung.

Pada saat monitoring dilakukan, bibit manggis dan pepaya sudah mulai ditanam serta bibit ikan sudah masuk ke kolam kelompok.

Diharapkan dengan adanya bantuan ini, Nagari mandiri pangan di kelurahan ekor lubuk dapat terwujud dalam 5 tahun kedepan dengan memaksimalkan semua potensi daerah.