Drs. H. DESRA EDIWAN ANAN TANUR. MM
Tokoh Drs. AKRAL, MM(Diskominfo) 04 Maret 2017 13:53:44 WIB
Tokoh kita ini dulunya adalah seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS), nama beliau Drs. H. DESRA EDIWAN ANAN TANUR. MM. beliau dilahirkan 16 Desember 1963 di Alahan Panjang Kabupaten Solok. Setelah menamatkan SMA Adabiah beliau melanjutkan pendidikan di IKIP Jakarta tepatnya Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK). Sempat mengajar di beberapa sekolah di Jakarta.
Malang melintang jadi PNS tepatnya tahun 1992 beliau mengundurkan diri sebagai PNS, memilih jadi politisi dan bergabung dengan salah satu parpol yang cukup besar, sempat jadi anggota DPRD kabupaten Solok di tahun 1999 sampai 2005. Di tahun yang sama beliau menjadi wakil Bupati Kabupaten Solok mendampingi Gusmal, tahun 2010 menjadi wakil Bupati Solok kembali mendampingi Syamsu Rahim.
Tahun 2015 mencoba peruntungan maju menjadi Bupati Solok, tetapi karena dewifortuna belum berpihak dengan beliau, namun jiwa politik tetap menggelora dalam dirinya. Sekarang disamping mengurus usaha beliau juga sebagai Sekretaris salah satu partai pemenang pemilu di Sumatera Barat.
Ketika ditanya pendapat beliau tentang peranan pemuda dalam politik, kalau generasi muda ingin terjun ke politik mulai sejak dini, jangan jadi kutu loncat, harus punya idiologi politik yang jelas dan kuat, punya komitmen yang kuat, sehingga jati diri kita jelas.
Pesan kepada generasi muda, belajar dan belajar, tuntut ilmu dan ketrampilan, tantangan kedepan semakin berat, tatap masa depan dengan penuh optimis, Demikian beliau menutup wawancara kami..... Semoga pak Ed.. (by. Akral)