Penghargaan di HPS Ke 36
Berita Utama RASMUNALDI, ST(Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan) 13 Oktober 2016 06:54:30 WIB
Sembilan Bupati dan Walikota di Sumatera Barat menerima penghargaan di peringatan Hari Pangan Sedunia (HPS). Penghargaan tersebut diperoleh kerena keberhasilan Kabupaten / Kota dalam meningkatkan produksi padi dan jagung diatas 5% pada tahun 2015. Untuk komoditi padi diperoleh Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Kota Sawah Lunto dan Kota Padang Panjang, sedangkan untuk komoditi jagung ,Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Tanah Datar, Kabupaten Agam, Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Solok Selatan.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Gubernur Sumbar pada puncak acara hari ketahanan pangan sedunia ke 36 tingkat Provinsi Sumatera Barat di Kota Solok 13 Oktober 2016. Selain itu juga diserahkan penghargaan untuk kelompok tani pemenang lomba intensifikasi tanaman pangan yaitu Kelompok tani Putra Putri Amanah Kabupaten Lima Puluh Kota untuk komoditi padi dan Kelompok Tani Guguang Kabupaten Pasaman untuk komoditi jagung hibrida.
Penghargaan ini tentu akan menjadi pamacu semangat bagi kabupaten kota lainnya untuk dapat meningkatkan produksi ditahun ini sehingga swasembada pangan dapat terwujud. Sumbar ditargetkan mampu menyumbang 3 juta ton padi dan 1 juta ton jagung pada tahun 2017. Semoga ...