Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat Peroleh Penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia

Berita Utama ROMI ZULFI YANDRA, S.Kom(Dinas Kearsipan dan Perpustakaan) 18 Agustus 2015 09:06:50 WIB


Padang, 17 Agustus 2015 Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat mendapatkan penghargaan dari Arsip Nasional Republik Indonesia sebagai Lembaga Kearsipan Daerah Provinsi terbaik III (ketiga) Tingkat Nasional Tahun 2015.

 

Setelah melalui beberapa tahapan verifikasi administrasi, verifikasi lapangan dan hasil presentasi program/kegiatan dengan dukungan keseriusan dan kesungguhan serta kerja keras para Organisasi Perangkat Daerah (SKPD), akhirnya malam harinya tanggal 16 Agustus 2015 Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat dianugerahi peringkat III setelah Jawa Timur dan Jawa Barat dalam Pemilihan Lembaga Kearsipan  Daerah Tingkat Nasional.

 

Pada penyerahan Piagam Penghargaan Lembaga Kearsipan Daerah Provinsi Terbaik Tingkat Nasional Tahun 2015 Kepala Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat (Drs. Alwis) menyampaikan terima kasih atas support dan dukungan yang telah diberikan seluruh SKPD Provinsi Sumatera Barat (terutama RSUD Solok) dan Jajaran Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat atas penghargaan yang diberikan kepada Badan Perpustakaan dan Kearsipan dalam pemilihan Lembaga Kearsipan Daerah Provinsi Tingkat Nasional Tahun 2015.