RAPAT PERSIAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN PENGEMBANGAN KAKAO PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2015
Berita Utama () 03 Maret 2015 04:35:06 WIB
Dalam rangka pelaksanaan kegiatan pengembangan kakao tahun 2105 di Provinsi Sumatera Barat melalui anggaran APBN-P Ditjen-Bun Kementerian Pertanian, dilaksanakan rapat persiapan antara provinsi dan Kab/Kota sebagai tempat pelaksanaan kegiatan. Peserta rapat dari Kabid,Ka UPTD Disbun Provinsi dan Kepala Dinas Kab/Kota yang membidangi perkebunan antara lain : Kabupaten limapuluh Kota, Kabupaten Pasaman,Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Payakumbuh.
Rapat dibuka langsung oleh Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Sumatera Barat Ir Fajarudin. Kadisbun menyampaikan bahwa kegiatan pengembangan kakao tahun 2015 adalah kegiatan Kementerian Pertanian yang tertuang dalam APBN-P berupa Intensifikasi tanaman kakao seluas 3.000 Ha. Sebab kegiatan diadakan di Sumbar Karena ditunjuk sebagai wilayah barat pengembangan tananam kakao. Ini berdasarkan kunjungan Menteri Pertanian ke Sumbar pada waktu yang lalu yang melahirkan kesepakatan dengan Gubernur Sumatera Barat untuk melaksanakan kegiatan ini. Kegiatan ini besar makanya perlu kita hari ini mengadakan pertemuan untuk membicarakan apa-apa yang perlu disiapkan dan segera ditindak lanjuti. Lokasi kegiatan ini dipusatkan pada 4 Kab/Kota nyaitu : Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh, Kabupaten Pasaman, Kabupaten Padang Pariaman. Kadis mengharapkan agar segera menentukan lokasi kegiatan dan tentunya lokasi yang dipilih adalah lokasi sentra kakao dan telah maju dalam pengembangan kakao serta mengkoordinasikan dengan pihak Kecamatan ataupun Nagari. Disamping untuk mendukung kegiatan ini nanti disetiap Kabupaten/Kota akan ditunjuk Satlak atau petugas pendamping yang melakukan pendampingan kepada petani nantinya. Satlak atau petugas pendamping hendaknya orang yang paham dengan tanaman kakao dan merupakan putra derah yang tahu dengan seluk beluk daerahnya.
Pedum (Pedoman Umum) kegiatan ini akan segera dikeluarkan oleh Kementerian Pertanian dalam bulan ini dan kemungkinan efektif bekerja bulan April, oleh karenanya di minta Kab/Kota perlu segera dari sekarang mempersiapkan penyusunan perencanaan (SK pelaksana,Petugas pendamping) dan pemilihan kelompok yang tepat (yang maju). Pertemuan juga diisi dengan Tanya jawab antara Kab/Kota yang dipandu langsung oleh Kadisbun. Kadisbun berharap agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan sukses memberikan kemajuan untuk petani kakao kita di Sumatera Barat ini.