Tingkatkan Pelayanan Hibah Rumah Ibadah, Biro Kesra Setdaprov Sumbar Hadirkan SIRAHMAH 

Tingkatkan Pelayanan Hibah Rumah Ibadah, Biro Kesra Setdaprov Sumbar Hadirkan SIRAHMAH 

Berita OPD Dedi Oscar Adams, M.I.Kom.(DINAS KOMUNIKASI, INFORMATIKA DAN STATISTIK) 05 Agustus 2024 21:55:32 WIB


Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan untuk urusan hibah rumah ibadah, lembaga serta organisasi keagamaan, Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov Sumtera Barat (Sumbar), menghadirkan inovasi berupa aplikasi SIRAHMAH.

SIRAHMAH merupakan sebuah Inovasi yang ada pada Biro Kesra Setda Provinsi Sumatera Barat, yang muncul atas gagasan/ide dari Kabag Bina Mental Spritual, Hendri Hasbullah.

Menurut Hendri, setiap Tahun hibah rumah ibadah, lembaga keagamaan dan organisasi Kkeagamaan yang dikelola oleh Biro Kesra selalu meningkat secara signifikan. Proses pencairan hibah yang biasanya dilakukan secara manual sehingga tidak efisien waktu. 

"Satu orang penerima hibah dalam proses pembuatan Nota Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) secara manual memakan waktu kurang lebih 7 menit. Sehingga ini sangat tidak efisien dalam proses pencairan, dikarekan terjadinya penumpukan masyarakat yang datang ke Biro kesra untuk melakukan pencairan hibah,"ungkap Hendri.

Tercatat dari tahun 2021 hingga 2023 terdapat 3.652 Penerima Hibah pada Biro Kesejahteraan Rakyat, sehingga setiap harinya tidak kurang dari 30 sampai 50 orang masyarakat yang datang ke biro kesejahteraan rakyat untuk melakukan pencairan hibah.

Dalam proses nya pencairan hibah ini apabila tidak dilakukan sebuah Inovasi pada pencairan nya maka dapat mengganggu pekerjaan lain nya yang ada pada biro kesra.

Aplikasi Sirahmah memudahkan masyarakat dalam proses pencairan hibah karena dalam pembuatan Nota Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) hanya memakan waktu 2 menit dalam proses pembuatan nya, sehingga lebih efisien terhadap proses pencairan hibah. 

Aplikasi SIRAHMAH juga dapat langsung diakses oleh masyarakat penerima hibah sehingga masyarakat tidak hanya menunggu NPHD yang dibuat oleh petugas Biro Kesra namun bagi masyarakat yang melek akan tekhnologi juga dapat langsung mengakses aplikasi Sirahmah ini.

Kabag Bina Mental Spiritual berharap dengan adanya Aplikasi SIRAHMAH ini, ini merupakan suatu gebrakan yang dilakukan oleh biro kesra kepada masyarakat dalam memberikan Pelayanan Terbaik Dalam proses Pencairan Hibah, Sehingga Biro Kesejahteraaan Rakyat ikut andil dalam penerapan Core Values ASN BerAKHLAK yaitu “Berorientasi Pelayanan”