Kantor Walinagari Lambang Pelayanan

Berita Utama Sub Bag. Sarana dan Prasarana(Sub Bag. Sarana dan Prasarana) 02 Februari 2014 02:24:53 WIB


Pesisir Selatan,------Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengapresiasi pemerintah Kab. Pesisir Selatan dibawah kepemimpinan Nasrul Abit yang cukup berhasil dalam pelaksanaan pembangunan. Sebut saja berbagai kegiatan, infra struktur dari pekerjaan umum seperti normalisasi sungai, Bendungan, Jembatan dan sebagainya di serap dengan baik.

Hampir 183 miliar dana dari pemerintah pusat untuk pembangunan di Pesisir Selatan belum lagi dana dari ABPD Provinsi, ungkap Irwan Prayitno ketika peresmian Kantor Walinagari Aur Duri Surantih Kecamatan Sutera Peisir Selatan, Selasa (28/1).

Lebih lanjut dikatakan Irwan Prayitno, kenapa dana pembangunan ke Pesisir Selatan besar di dapatnya, karena bupati dan masyarakatnya mendukung. Tetapi ada pula Bupati/Wako tidak mendukung kegiatan yang kita buat, dan ada pula kita hentikan pembangunan, alasan masyarakat tidak mendukung gara-gara tanah dan sebagainya.

Ditambahkan Irwan Prayitno, untuk Pemda Pesisir Selatan tidak berlebihan rasanya, atau pilih kasih, tetapi ini objektif, pikiran yang mendalam. Namun disisl lain kita dari provinsi juga di tuntut untuk penyerapan anggaran yang lebih baik.

Sementara itu, banyak program-program lain yang kita buat untuk kabupaten/kota, ada bupati yang cepat responnya, dan masyarakatnyapun juga membutuhkan, besar manfaatnya, yang ini yang kita inginkan, ucap Irwan Prayitno.

Pembangunan kantor walinagari yang cukup megah, gubernur juga memberika apresiasi, ini merupakan bukti adanya peran pemerintah bersama partisipasi masyarakat, dan peran ninik mamak dalam mengajak partisipasi masyarakatnya.

Dengan adanya kantor Walinagari Aurduri Surantih dapat mendukung pelayanan yang lebih baik, layani masyarakat dengan baik. Ujarnya

“sebanyak 182 walinagari di Pesisir Selatan, baru 72 yang mempunyai kantor sendiri selebihnya masih menumpang ini sangat memprihatinkan kita, pembangunan kantor walinagari merupakan sebagai lambang pelayanan dalam menjalankan administrasi pemerintahan nagari“ Ujarnya.

Bupati Pesisir Selatan Nasrul Abit, ia juga mengakui tanpa dukungan provinsi kita tidak apa-apanya, 60 persen dana kita sudah terserap untuk belanja pegawai. Dan Bupati juga berharap jangan ada pegawai untuk meminta untuk menaikan tunjangan daerah, ujarnya.

Disampaikan, Pesisir Selatan merupakan daerah miskin, kalau miskin jangan pula sombong, untuk itu mari kita jaga komunikasi dengan provinsi maupun dengan pemerintah pusat.

Ia, juga mengingatkan untuk selalu menjaga keamanan, apalagi sebentar lagi kita akan melaksanakan Pemilu legislatif, Ia juga menghimbau masyarakatnya untuk ikut berpartisipasi bagaimana datang ke TPS melakanakan pemilihan. Di Pesisir Selatan saja ada 313 ribu pemilih, kalau tidak datang tentu kita yang rugi.

Ikut mendampingi pada kegiatan dimaksud Kepala Dinas PSDA Sumbar Ali Musri, Anggota DPRD Sumbar Saidal Masfiyuddin. Ka SKPD dilingkungan Pemda Pesisir Selatan. (Humas Sumbar)