Antisipasi Serangan Siber Diskominfo Sumbar Siapkan SDM
Berita Utama EKO KURNIAWAN, S.Kom(Diskominfo) 29 Maret 2019 15:02:22 WIB
Jakarta, InfoPublik - Pemanfaatan teknologi informasi khususnya di lingkungan pemerintah dewasa ini adalah sebuah keniscayaan, namun pada prakteknya jika mengabaikan aspek keamanan informasi tentu akan meninggalkan persoalan tersendiri di kemudian hari.
Hal tersebut dikemukakan Kepala Bidang Pengelolaan Infrastruktur TIK/ Penyelenggaraan E-Government Diskominfo Sumbar, Widya Prima Hatta, ST, MT melalui wawancara dengan Tim MMC Diskominfo (via video call) disela kegiatannya mengikuti Cyber Security Drill Test Sektor Pemerintah yang berlangsung di Jakarta (28/3).
“Saat ini Pemprov Sumbar tengah gencar meningkatkan layanan berbasis teknologi kepada masyarakat maupun lingkup internal pemerintahan, dimana keamanan informasi dan pencegahan terhadap serangan siber merupakan salah satu perhatian utama,” jelas Widya.
Lebih lanjut dikatakan, menyadari potensi dampak negatif dari serangan siber tersebut Diskominfo Sumbar selaku OPD yang memiliki kewenangan dalam hal keamanan informasi terus berupaya membekali SDM yang ada agar mampu melakukan langkah-langkah antisipasi yang diperlukan. Diantaranya melalui keikutsertaan pada Bimtek Cyber Security Drill Test Sektor Pemerintah yang diadakan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
“Diskominfo sangat concern membentuk dan membekali SDM yang memiliki kompetensi khususnya terkait penanggulangan dan pemulihan serangan siber sebagai bagian dari tahapan pembentukan Tim Penanggulangan dan Pemulihan (CSIRT),” pungkas Widya.
Bimtek yang diikuti oleh sejumlah perwakilan diskominfo provinsi se-Indonesia juga mengadakan simulasi serangan siber pada website pemerintah. Setiap peserta dibimbing untuk melakukan langkah-langkah dalam identifikasi, penangananan dan pemulihan insiden. Diharapkan nantinya masing-masing peserta memiliki pengetahuan serta mampu memahami langkah-langkah yang mesti dilakukan bila terjadi serangan siber. (Lizda Handayani/Dhella Amelia/MMC Diskominfo)