Gelorakan Semangat Badan Usaha Nagari melalui Penyelenggaraan Fun Bike Tour de BUMDes

Gelorakan Semangat Badan Usaha Nagari melalui Penyelenggaraan Fun Bike Tour de BUMDes

Berita Utama EKO KURNIAWAN, S.Kom(Diskominfo) 18 Maret 2019 16:36:43 WIB


Payakumbuh, InfoPublik - Dalam rangka mensosialisasikan Badan Usaha Milik Desa/Nagari (BUMD/N) Sekretaris Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI Anwar Sanusi didampingi Gubernur Sumbar Irwan Prayitno secara resmi melepas Fun Bike Tour de BUMDes di depan BNI Cabang Kota Payakumbuh Minggu pagi (17/3/2019).

Sekjen Kemendes PDTT RI ketika ditanya tujuan penyelenggaraan Fun Bike mengatakan bahwa semestinya kita mesti mampu menciptakan kecintaan masyarakat terhadap BUMDes, “Modal BUMDes berasal dari dana desa/ nagari, kalau badan usaha ini maju maka akan terjadi peningkatan perekonomian masyarakat di Nagari,” kata Anwar.

Sekjen juga menghimbau agar dalam pengembangan badan usaha di nagari seyogyanya dimulai dari hal yang kecil dan disesuaikan dengan kemampuan masyarakat Nagari.

Ketika ditanya pendapat Gubernur tentang Fun Bike Tour de BUMDes ini beliau mengakui dampak positif pelaksanaan Fun Bike, “Kegiatan ini sangat bagus sekali, olahraga itu penting untuk kesehatan, disamping menjadi ajang silaturrahmi sambil menyehatkan masyarakat juga membuat masyarakat menjadi terhibur,” ujarnya.

Tour de BUMDes ini diikuti lebih kurang 2000 peserta yang diikuti tidak saja bagi komunitas yang ada di Kota Pakumbuh kota Bukittinggi, Kabupaten Lima Puluh Kota saja,  tetapi juga datang dari Kota Padang, Padang Panjang dan Batu Sangkar, Tour de BUNDES start di Kota Payakumbuh tepatnya di depan kantor Cabang BANK BNI dan Finsh di kawasan Wisata Harau.

Penyelenggaraan Fun Bike melibatkan Poli Teknik Pertanian Payakumbuh, BNI dan PT. SEMEN PADANG selaku sponsor. Turut hadir Kepala DPMD Prov Sumbar dan jajaran Kemendes PDTT RI. (DPMDSB/ MMC Diskominfo/Eyv)