Seminar Kepondokan 50th Emas Napak Tilas Perjuangan Syekh Ibrahim Musa Parabek

Berita Utama () 23 September 2013 02:06:13 WIB


Acara kegiatan Seminar Kepondokan yang diadakan dalam rangka 50 tahun emas “Napak Tilas Perjuangan Syekh Ibrahim Musa Parabek” yang mengangkat tema “Mempertegas Peran Pesantren dalam membangun karakter bangsa”.

Syekh Ibrahim Musa Parabek dalam posisinya sebagai salah seorang Ulama pembaharu di Minangkabau dan salah seorang yang diletakkan dalam kubu “Kaum Muda“ telah meninggalkan sebuah karya besar yang menunjukkan rasa cinta beliau pada ilmu yaitu berdirinya Pondok Pesantren Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi yang merupakan pesantren tertua di Suamtera Barat.

Tujuan kegiatan ini meninjau kembali makna pendidikan karakter dalam kancah pendidikan di indonesia, memahami secara mendalam tentang pendidikan karakter dan implementasinya di lembaga-lembaga pendidikan, khususnya pesantren.

Penyelenggaraan acara 50 tahun Emas “Napak Tilas Perjuangan Syekh Ibrahim Musa Parabek” dalam rangka merekonstruksi nilai-nilai perjuangan Syekh Ibrahim Musa