FL2MI Diharapkan Jadi Wadah Mahasiswa Berfikiran Kritis
Berita Utama DENY SURYANI, S.IP(Sekretariat DPRD Prov. Sumbar) 26 Februari 2018 17:45:38 WIB
PADANG - Forum Lembaga Legislatif Mahasiswa Indonesia (FL2MI) diharapkan menjadi wadah bagi mahasiswa yang berfikiran kritis untuk memacu pembangunan bangsa. Pemikiran kritis dari kalangan aktifis mahasiswa menjadi pendorong bagi terlaksananya pembangunan untuk rakyat yang tepat sasaran.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat Hendra Irwan Rahim membuka Musyawarah Nasional (Munas) FL2MI di Universitas Negeri Padang (UNP), Senin (26/2) mengharapkan hal tersebut. Menurutnya, mahasiswa adalah generasi penerus yang akan melanjutkan pembangunan bangsa di masa mendatang.
"Mahasiswa yang berfikiran kritis sangat dibutuhkan karena mahasiswa merupakan generasi penerus pembangunan bangsa. Kami berharap, FL2MI menjadi wadah bagi mahasiswa yang memiliki pemikiran kritis tersebut," harapnya.
Hendra menambahkan, kalangan mahasiswa telah membuktikan kontribusinya terhadap pembangunan bangsa sejak lama. Sepanjang sejarah Indonesia, banyak perubahan-perubahan terjadi berawal dari gerakan mahasiswa.
Untuk itu, lanjutnya, FL2MI ke depan diharapkan dapat semakin menunjukkan eksistensi dan memberikan kontribusi yang lebih besar lagi. Pemerintah diharapkan juga memberikan dukungan yang baik terhadap aktifitas seluruh organisasi kemahasiswaan yang ada termasuk FL2MI.
Munas FL2MI di UNP dihadiri oleh ratusan mahasisw dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Munas akan berlangsung hingga tangga 3 Maret 2018 mendatang. Hendra mengajak, mahasiswa yang datang ke Sumatera Barat untuk menyempatkan diri menikmati keindahan Ranah Minang serta mempromosikannya setelah kembali ke daerah masing-masing. *publikasi.(dprd.sumbarprov.go.id)