PUSTEKKOM KEMDIKBUD ADAKAN PENGUATAN E-LITERACY DAN BIMTEK
Pendidikan () 11 Oktober 2017 16:10:34 WIB
Padang, 10 Oktober 2017
Pusat Teknologi dan Informasi dan Komunikasi ( Pustekkom ) Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan bekerjasama dengan UPTD Balai Teknologi dan Informasi Pendidikan ( Baltekkomdik ) Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat melaksanakan kegiatan Penguatan E-Literacy dan Bimbingan Teknis Penataan Jejaring Kantor untuk e-Administrasi.
Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari bertempat di Edo Hotel SMK Negeri 9 Padang, 10 s.d. 11 Oktober 2017 dan diikuti sebanyak 30 peserta yang terdiri dari pengelola jejaring TIK Dinas Pendidikan , Balai Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan ( Baltekkomdik ), Balai Bahasa, Balai Pelestarian Nilai Budaya ( BPNB ), Balai Pelestarian Cagar Budaya ( BPCB ) dan Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan ( LPMP ) Provinsi Sumatera Barat.
Penguatan E-Literacy dan Bintek Penataan Jejaring Kantor e-Administrasi ini dibuka oleh Kepala Pustekkom Kemdikbud yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengembang Jejaring Drs. Kusnandar, M.Pd, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat diwakili Kepala UPTD Baltekkomdik Ali Akbar, SH, M.Pd serta Kasi Penyusunan Program dan Produksi Zairul, S.Sos, MM.
Dalam sambutannya Kepala Bidang Pengembang Jejaring Pustekkom Drs. Kusnandar, M.Pd mengatakan, dalam kegiatan penguatan e-literacy dan bintek penataan jejaring kantor ini kepada peserta diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dalam pengelolaan dan pemamfaatan jejaring TIK.
Selain meningkatkan kemampuan bintek ini juga untuk menambah wawasan dan keterampilan serta praktek-praktek langsung dari teknisi jejaring Pustekkom Kemdikbud, ujar Kepala Bidang Pengembang Jejaring Drs. Kusnandar, M.Pd.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan yang diwakili Kepala UPTD Baltekkomdik Disdik Prov. Sumbar Ali Akbar, SH, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, perkembangan teknologi informasi komunikasi sekarang harus dimamfaatkan dengan sebaik-baiknya.
“ TIK saat ini ujar Ali Akbar dapat meningkatkan kualitas layanan pendidikan, disamping itu harus juga didukung oleh SDM yang handal, maka dari itu kepada peserta harus memahami betul kegiatan yang sangat berguna ini”.
Adapun materi yang disampaikan selama dua heri kegiatan penguatan E-Literacy ini adalah konsep kebijakan system tata kelola TIK untuk pendidikan, pemamfaatan TIK Kemdikbud : email: mail.kemdikbud.go.id, Sistem Informasi Layanan Infrastruktur ( SELI ), Sistem Domain, Hosting, Collocation, Vicon dan Awan Kemendikbud serta Pemutakhiran Data Pengelola dan Troubleshooting Layanan TIK Kemendikbud.( By;Pon Siswa, S.Sos/Disdik Sumbar).