Sarasehan Penguatan Akses Kearifan Lokal dan Keserasian Sosial

Sarasehan Penguatan Akses Kearifan Lokal dan Keserasian Sosial

Aplikasi Program Sosial ARNES BASRI, S.Kom(Dinas Sosial) 29 Agustus 2017 11:36:34 WIB


Sarasehan Penguatan Akses Kearifan Lokal dan Keserasian Sosial

Padang. Dinas Sosial melalui Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial mengadakan kegiatan Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial melalui dana APBN (Dekonsentrasi) di Hotel Aliga Padang dari tanggal 21 s.d 25 Agustus 2017.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Kementerian Sosial RI dan Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat. Peserta kegiatan berasal dari Kab/Kota yang ada di Provinsi Sumatera Barat. 

Dalam acara dan sambutan Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat dikatakan bahwa penyebab terjadi konflik karena adanya ketidak adilan yang menimbulkan kecemburuan sosial. 

Bicara penanganan serius terhadap konflik sosial berarti penanganan komprehensif atau menyeluruh mulai dari upaya sebelum terjadi konflik, saat terjadi konflik dan penanganan setelah terjadi konflik. Nilai-Nilai kearifan lokal adalah dapat dijadikan perekat perdamaian sekaligus juga dapat menjadi alat atau cara yang tepat dalam penyelesaian konflik sosial.

Dalam masyarakat Minangkabau ada istilah nilai-nilai kearifan lokal seperti : Dimano Bumi Dipijak Disinan Langik Dijunjung. Kekayaan dan keampuhan karifan lokal Minangkabau dalam menjaga persatuan masyarakat diakui oleh banyak pihak termasuk ditingkat nasional, berarti masyarakat Minangkabau kaya dengan nilai-nilai kearifan lokal.