Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit membuka International Conference of Economic Busines Acounting (ICEBA) 2016

Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit membuka International Conference of Economic Busines Acounting (ICEBA) 2016

Berita Utama Bagian Penerangan(Biro Humas Sekretariat Daerah Provinsi Sumatera Barat) 21 September 2016 17:01:01 WIB


Padang, Seminar internasional ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Diesnatalis ke 62 Universitas Negeri Padang (UNP). Seminat ini dihadiri oleh Staf Ahli Bapenas RI Bidang Infrastruktur Dr Pungki Sumadi, Wakil Rektor UNP Bidang Akademik Prof Agus Riyanto, Dekan Fakultas Ekonomi UNP Dr Yuniawardi, Ketua Asosiasi Pendidikan Ekonomi (APE) Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) Indonesia Dr Wahyono, dan para peserta dari berbagai delegasi negara.

Adapun Keynote speaker dalam seminar ini adalah Staf Ahli Bapenas RI Bidang Infrastruktur Dr Pungki Sumadi, Prof Z. Mawardi Efendi dari UNP, Prof Crish Patel dari Maquarie Universitas Sidney Australia, Naail Mohammed Kamil dari SEGi Universitas Malaysia dan Kepala Bank BI Wilayah Sumatera Barat Puji Atmoko.

Dalam sambutannya Wakil Gubernur Sumatera Barat mengucapkan terimakasih kepada UNP karena selain ikut berperan dalam meningkatkan pendidikan juga ikut serta dalam peningkatan ekonomi, dan pengembangan SDM pariwisata di Sumatera Barat.

“Terimakasih kepada UNP yang telah melaksanakan Seminar Internasional ini”, ucap Nasrul Abit.

Sumatera Barat banyak memiliki UMKM, untuk peningkatan ekonomi masyarakat di Sumatera Barat, saat ini Pemerintah memfokuskan pada pengembangan pariwisata.

“Alam di Sumatera Barat memang seperti surga, tetapi Infrastruktur belum memadai, untu itu kami membutuhkan keterlibatan beberapa kementerian, mulai dari Kementerian PUPR untuk infrastruktur, BPN dalam pembebasan lahan, Kemenkeu, Kemenpar, dan PLN”, ucap Wakil Gubernur Sumatera Barat.

Selain itu, sekarang kita meminta kepada Kementerian Kemaritiman agar memberikan perhatian kepada pelabuhan Teluk Bayur di Sumatera Barat, karena saat ini pelabuhan belum bisa dimanfaatkan dengan maksimal, sehingga biaya bagi kapal untuk bemerapat cukup tinggi dan membutuhkan banyak biaya, uca Nasrul Abit.

Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit berharap supaya Bapenas dapat men-follow-up pengembangan pariwisata di Sumatera Barat, karena perencanaan nasional berada di Bapenas.

“Untuk itu kami meminta kepada Bappenas untuk dapat memasukan Sumatera Barat dalam program nasional, karena saat ini pembangunan di Sumatera cenderung diarahkan ke Sumatera Bagian Timur”, ucap Nasrul Abit.