Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional Himbau Anggota Korpri Netral Menghadapi Pilkada
Berita Utama () 19 November 2015 05:21:00 WIB
Dalam sambutannya Dr. Hj. Diah Anggraeni, SH, MM selaku Ketua Umum Dewan Pengurus Korpri Nasional pada acara Musyawarah Korpri Provinsi Sumatera Barat pada hari Rabu tanggal 18 November 2015 di Hotel Pangeran mengatakan “Korpri berdiri melalui Keputusan Presiden Nomor 82 tahun 1971 selalu mendukung pemerintah dalam melaksanakan program-program pembangunan nasional. Dalam perannya selaku penyelenggara tugas-tugas pemerintahan, maka kesetiaan dan loyalitas anggota Korpri kepada pemerintah merupakan prasyarat untuk mewujudkan keberhasilan pembangunan. Kesetiaan dan loyalitas anggota Korpri kepada pemerintah inilah, yang membuat Korpri tetap eksis hingga saat ini”.
Korpri memiliki kedudukan yang sangat strategis, karena anggota Korpri merupakan unsur pelaksana atas semua kebijakan pemerintah, baik di pusat maupun di daerah, menjadi pelaku utama dalam pengelolaan administrasi pemerintahan, serta pengendali birokrasi pemerintahan.
Dalam kesempatan ini Diah Anggraeni juga mengatakan, “Saya menghimbau seluruh anggota Korpri untuk senantiasa berupaya meningkatkan kemampuan dan integritas pribadi, agar mampu menunjukkan kinerja terbaik dalam mengemban tugas-tugas pemerintahan. Dalam menghadapi Pilkada secara serentak pada tanggal 9 Desember 2015, saya harapkan anggota Korpri tetap komitmen dalam sikap yang netral”.
Selain itu Diah Anggraeni juga menggaris bawahi bahwa, “Korpri ini harus diperjuangkan dan tetap dalam struktur kedinasan agar tetap dapat dikontrol dan terkedali".