51 PELAJAR WAKILI SUMBAR OSN TINGKAT NASIONAL
Pendidikan () 18 Mei 2015 06:41:00 WIB
Padang, 19 Mei 2015
Berdasarkan hasil seleksi dan passing grate yang dikeluarkan oleh Direktorat Dikdasmen Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI, sebanyak 51 pelajar Sumatera Barat lolos untuk mengikuti lomba Olimpiade Sains Nasional ( OSN ) yang dilaksanakan di DI Yogyakarta dan Palu Sulawesi Tenggara 18 s.d. 23 Mei 2015.
Dari data yang dihimpun pada Bidang Dikdas, Dikmen, PK-PLK, ke 51 pelajar yang mengikuti lomba Olimpiade Sains Nasional tersebut berasal dari Kota Padang, Bukittinggi, Padang Panjang, Solok, Payakumbuh, Kabupaten Agam, 50 Kota, Padang Pariaman dan Tanah Datar.
OSN 2015 tingkat SD diikuti sebanyak 6 orang pada bidang Matematika, IPA, SMP 9 orang di bidang IPA, IPS, Matematika, SMA 28 orang pada sembilan bidang studi yaitu Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Astronomi, Geografi, Ekonomi, Kebumian, Komputer serta 8 orang dari siswa Inklusi SDLB, SMPLB, SMALB dengan empat bidang lomba masing-masing IPA, Matematika, Ilmu Teknologi dan Karya Ilmiah.
. Sementara itu Kasi Kurikulum Bidang Dikmen Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sumatera Barat Drs. Djondri Busafril mengatakan, OSN SMA 2015 diikuti sebanyak 28 orang dengan sembilan bidang studi, dimana pada pelaksanaan tahun 2014 lalu di Mataram Nusa Tenggara Barat Sumatera Barat berhasil meraih berhasil meraih 2 medali emas, 1 perak dan 8 perunggu target tahun ini mudah-mudahan lebih baik lagi.
( By: Pon Siswa, S.Sos/Disdikbud Sumbar )