Sosok Pekerja Keras Yang Gigih “Berpulang” Selamat Jalan, Alm Edi Aradial
Berita Utama () 13 Februari 2015 06:47:26 WIB
Padang, Kepala Satuan Pamong Praja (Ka Satpol PP) Prov Sumbar Edi Aradial meninggal dunia Rabu pukul 16,45 WIB ) setelah beberapa hari di rawat di Rumah Sakit Premier Jakarta. Pemerintah Provinsi Sumatera Barat merasa kehilangan sosok bersahaja pemimpin dan pekerja yang gigih, yang memimpin Ka. Satpol PP Sumbar dengan baik selama ini.
Kepergiaannya memang tak seorangpun dapat mencegah jika Allah SWT yang berkehendak, tinggal kita bagaimana menyikapi dan memaknai ini semua dengan baik, kata Gubernur Irwan Prayitno dalam pidato penghormatan terakhir terhadap almarhum Ir. Edi Aradial Ka. Satpol PP Sumbar di halaman kantor Gubernur. Kamis (12/2) kemaren.
“Ia meninggalkan kita untuk selamanya, karena sakit masih dalam kedinasan tugasnya”, ujar IP Tampak Hadir pada pelepasan itu Wakil Gubernur Muslim Kasim, Pamong Senior Yohannes Dahlan, Para Asisten, pimpinan SKPD serta PNS Kantor Gubernur.
Irwan Prayitno menyebutkan, sosok Ir. Edi Aradial, pemimpin yang penuh dedikasi dan loyalitas yang tinggi, sekarang ia telah berpulang. Sebelumnya, sempat dirawat semenjak 23 Januari 2015 di RS Premier, Jakarta karena penyumbatan darah menuju hati, namun sekarang ia telah pergi untuk selamanya.
“ semasa menjalankan tugas sosok Edi Aradial adalah sosok yang telaten, disiplin, baik dan perkerja keras. Semoga almarhum diterima di sisi sang pencipta dan amal ibadahnya diterima dan keluarga yang ditinggalkan semoga tabah,” ujar Irwan.
“Kami sangat kehilangan, dia sosok pemimpin yang penuh dedikasi dan sangat loyal dengan kesatuannya, dia sosok yang pengayom, bagus dan telaten.,” ujar rekan dikesatuannya yang juga menjabat sebagai Sekretaris Satpol PP Sumbar, M. Djalil.
Ia menambahkan, keinginan almarhum untuk tetap memajukan kesatuannya memang belum terwujud tetapi semangat itu masih akan tetap hidup walau ia telah tiada. Almarhum akan dikebumikan di pemakaman umum Tunggul Hitam. Dan hari ini (kamis 12/2) almarhum dijemput kerabat dan rombongan Pemprov Sumbar di BIM sekitar pukul 08.00 WIB.
( Humas Sumbar )