Dinas PMD Sumbar Tingkatkan Kapasitas Pengurus LPM Kota Padang
Berita OPD Adi pondra(Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa) 02 April 2022 15:36:30 WIB
Padang, Maret
76 orang Ketua dan Pengurus LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) dari Kota Padang mengikuti Peningkatan Kapasitas selama tiga hari, 30 Maret hingga Jum'at (1/4/2022) di Hotel Axana, Padang.
Acara yang dilaksanakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sumbar ini, dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas PMD Sumbar Amasrul, SH yang sekaligus memberikan materi tentang penting dan strategisnya peran LPM kedepan dalam membantu Pemko terutama di bidang pemberdayaan masyarakat.
Menurut Amasrul, SH., LPM yang berada di tingkat kelurahan di Kota Padang ini hendaknya bisa menjadi motor penggerak peningkatan partisipasi dan keswadayaan masyarakat serta membantu pemerintah dalam kelancaran pembangunan di segala bidang.
"Secara kelembagaan LPM dapat memerankan diri sebagai mediator, antara pemerintah dan masyarakat. Karenanya LPM perlu mendapat pembekalan pula tentang isu dan program terkini dari pemerintah untuk disampaikan kepada masyarakat. Sebaliknya aspirasi dari masyarakat dapat pula disaring untuk diperjuangkan kepada pemerintah dalam bentuk program pembangunan," kata Amasrul, SH., yang dalam acara ini didampingi Plt Kabid Kelembagaan Masyarakat dan Adat Chintia Dewi Putri, S.Ikom dan Penggerak Pemberdayaan Masyarakat Drs. Akral, MM dan Retta Tesia, SE.
Dikatakan Kadis PMD Sumbar, program terkini pemerintah dari Presiden Jokowi adalah penurunan angka stunting menjadi 14 persen pada tahun 2024 mendatang. Untuk Sumbar tergetnya lebih tinggi lagi yaitu 11 persen. Dalam kaitan ini LPM kiranya dapat pula berperan mendorong perilaku hidup sehat di tengah masyarakat, disamping program lainnya yang dilakukan oleh Kader Posyandu.
Saking beratnya tanggung jawab dan peran LPM ini, Kadis PMD Sumbar Amasrul, SH menyampaikan dalam sebait pantun; "Pergi ke hutan berburu rusa, ditepi perigi tertembak rusa betina. Pengurus LPM memang luar biasa, meskipun tanpa digaji tetap bekerja".
Ketua Panitia Pelaksana Peningkatan Kapasitas ini Chintia Dewi Putri, S.Ikom.M.Ikom mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan wawasan dan pengetahuan tentang kebijakan nasional dan daerah serta regulasi penguatan LPM. Kemudian menyamakan persepsi dan peran LPM Kelurahan dalam penyusunan rencana pembangunan, pelaksanaan dan pengawasan kegiatan di kelurahan.
Peningkatan Kapasitas LPM ini diselenggarakan dengan tema "Penguatan Peran LPM Kelurahan Sebagai Lembaga Kemasyarakatan untuk Berinovasi dalam Mendukung Program Pemerintah dan Membangun Jejaring Pemberdayaan ". Untuk itu nara sumber terdiri dari Kepala Dinas PMD Sumbar Amasrul, SH., Anggota DPRD Sumbar Afrizal, Akademisi dan Praktisi. (GK)