Hidup Sehat dengan Berolahraga
Artikel Yal Aziz(Tenaga Artikel) 12 April 2020 20:58:22 WIB
Oleh Yal Aziz
SECARA tioritis, olahraga dapat didefinisikan sebagai gerakan yang membuat otot bekerja dan membuat tubuh untuk membakar kalori. Bahkan terdapat banyak jenis olahraga, termasuk jogging, renang, dan masih banyak lagi. Dengan berolahraga telah terbukti memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, baik secara fisik maupun mental. Tegasnya, dengan berolahraga dapat membantu seseorang memperoleh hidup yang lebih lama dan sehat.
Yang jelas dengan berolahraga dapat membantu mengontrol berat badan. Kenapa? Karena dengan berolahraga bisa berguna untuk membantu mencegah kelebihan berat badan, serta menurunkan berat badan. Soalnya dengan berolahraga dapat membakar kalori dengan melakukan berbagai aktivitas fisik, dan semakin intens aktivitasnya, maka semakin banyak kalori yang dapat dibakar.
Kemudian, dengan berolahraga dapat meningkatkan mood atau suasana hati. Kenapa? Karena dengan melakukan sesi gym atau jalan cepat selama 30 menit dapat membantu seseorang untuk dapat melepas stres. Aktivitas fisik dapat merangsang berbagai senyawa kimia pada otak, yang dapat membuat seseorang merasa lebih bahagia dan lebih rileks.
Manfaat olahraga lainnya bisa meningkatkan stamina. Soalnya dengan melakukan aktivitas fisik yang teratur dapat meningkatkan kekuatan otot dan meningkatkan daya tahan tubuh, karena olahraga dapat membantu sistem kardiovaskulatseseorang bekerja lebih efisien. Dan ketika kesehatan jantung dan paru-paru ternyata lebih baik, maka jelaslah seseorang tersebut dapat memiliki banyak energi atau stamina dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Begitu juga olahraga ternyata berfungsi menjaga kesehatan otak. Apalagi dengan bertambahnya usia, olahraga memiliki kemungkinan dapat membantu otak seseorang tetap sehat. Dua studi yang dipresentasikan pada “Alzheimer’s Association International Conference” tentang penyakit alzheimer baru-baru ini menunjukkan bahwa orang tua yang berolahraga secara rutin memiliki risiko lebih rendah mengalami penurunan kognitif daripada yang tidak berolahraga.
Yang jelas, dengan berolahraga dapat mengurangi berbagai risiko penyakit. Soalnya, jika kta kurangnya beraktivitas fisik secara teratur merupakan penyebab utama terjadinya penyakit kronis. Untuk itu dengan melakukan olahraga yang teratur telah menunjukkan dapat meningkatkan sensitivitas insulin, kebugaran kardiovaskular dan komposisi tubuh, serta membantu menurunkan tekanan darah dan kadar lemak darah.
Sebaliknya, kurangnya melakukan olahraga, bahkan dalam jangka pendek, dapat menyebabkan peningkatan lemak di perut yang signifikan, yang dapat meningkatkan risiko diabetes tipe 2, penyakit jantung, dan lain-lain. Oleh karena itu, melakukan olahraga secara teratur sangat dianjurkan untuk mengurangi berbagai risiko penyakit.
Untuk itu kini, mari kita menggaitkan berolahraga di rumah masing-masing dengan berbagai gerakan tubuh dan bila perlu berolahraga dengan memutar video yang disuaikan dengan gerakan olahraga, sebagaimana diterapkan masyarakat setiap mingu pagi di Kawasan GOR Haji Agus Salim. Semoga (Penulis wartawan tabloidbak.com)