Yok Bertenak Ayam Bangkok

Artikel Yal Aziz(Tenaga Artikel) 11 Maret 2020 14:45:02 WIB



Oleh Yal Aziz

Kalau kita berbicara bisnis, budidaya enis ayam bangkok cukup menjanjikan. Bahkan dari  dulu hingga sekarang peluang budidaya ayam bangkok masih terus menjajikan.jika usaha budidaya ayam bangkok  tersebut dijalankan sesuai dengan ilmu pengetahuan dan pengalaman. 

Secara fakta, jenis ayam bangkok sebagai  salah satu jenis ayam aduan,  karena ayam bangkok ini  memiliki postur tubuh besar, gesit dan agresif. Selain itu,  ayam bangkok juga memiliki mental tarung baja dan memiliki karakter yang luar biasa. Makanya, peluang usaha beternak ayam bangkok akan selalu terbuka lebar untuk siapa saja yang ingin menggeluti dan tertarik menekuninya.

Langkah pertama yang harus dilakukan dalam persoalan mimilih bibit yang baik dan berkualitas. Kenapa? Karena bibit yang baik adalah mempunyai kriteria fisik yang bagus dan juga teknik tarungnya dengan karakter tertentu. 

Secara gampalang, ciri-ciri umum fisik ayam bangko yang baik itu adalah, kepala model buah pinang, tulang leher rapat, badan panjang, dada bidang,bahu kuncup, sayap rapat kebadan dan panjang, pangkal ekor besar dan tebal,dan kaku dan paha bulan dan pipih, dan mempunyai ekor lebat dan menyentuh tanah. 

Kemudian, lutut menekuk, kaki bulat dan kering, serta mempunyai sisik yang rapi jari panjang dan halus, dan kepakan sayap, paruh panjang dan tebal dan leher lurus dan tebal. 

Untuk itu jika ingin memilih ayam Bangkok betina, ada beberapa ciri-ciri yang harus menjadi perhatian untuk mendapatkan induk betina yang bagus dan berkualitas, seperti kepala seperti kepala ular, jika dilihat dari depan, mata menjorok ke dalam dan bersih, badan kalau dipegang bulat seperti kita memegang botol atau seperti batang pinang, kaki kering dengan jari kaki halus dan panjang, tulang sapit udang lebar atau tulang dibawah pangkal ekor lebih kurang 3-4 jari, tidak pernah sakit dari anakan,  tajinya lebih bagus dan bulu mengkilat

Perlu juga diketahui cara untuk mengawinan indukan ayam Bangkok jantan dengan ayam Bangkok betina. Maksudnya, induk jantan dan induk betina dilepaskan dalam kandang dengan ukuran lebih kurang 5 meter X  5 meter. dengan perbandingan satu pejantan untuk empat ekor betina.

Selanjutnya untuk mengawinkan langsung kedua indukan, cukup memegang indukan betina dengan posisi ekor menghadap kedepan kemudian disodorkan ke induk jantan, induk jantan yang baik akan langsung mengawini indukan betina.

Untuk melengkapi pakanan ayam selama masa kawin sampai masa bertelur selesai sebaiknya induk betina diberikan vitamin sekali dua hari secara rutin selain itu. Kemudian berikan juga minyak ikan sebutir setiap harinya serta gilingan kulit kerang yang di aduk ke dalam makanan untuk lebih kurang 8-10 ekor indukan ayam untuk 4 hari sekali.

Semua proses ini dilakukan selama masa bertelur. Dan untuk vitamin serta suplemen ayam tersebut bisa didapatkan di toko pakanan ayam atau toko obat-obatan.

Untuk memilih telur yang diperkirakan jantan perhatikan bentuknya lebih oval yang sama antara telur satu dengan telur yang lainnya.Jika diteliti lagi lebih cermat telur tersebut sebetulnya mempunyai dua bentuk atau 2 ukuran. Yang pertama telur yang mempunyai bentuk bulat oval agak memanjang dan bulat oval agak pendek, dan telur yang mempunyai bentuk bulat oval agak memenjang adalah jantan. Yang kedua, telur yang mempunyai bentuk bulat oval agak pendek adalah betina dan usahakan telur berasal dari induk yang sama.

Langkah berikutnya memilih anak ayam Bangkok. Maksdunyd, kalau ingn membeli anak ayam Bangkok harus memperhatikan beberapa hal, terutama bagi yang ingin mengadunya, ciri-ciri anak ayam Bangkok yang baik itu adalah, paha lebih gemuk, cengger kecil, kepala agak bundar lonjong, ruas kaki lebih panjang, ruas tempat bulu ekor agak rapat dan sisik pada kaki agak kering, jalau agak lurus mendekati jari kelingking.

Ayam Bangkok tidak ada yang sempurna, tetapi sebaiknya cermat dan teliti  dalam memilih anak ayam Bangkok tersebut. 

Khusus untuk pemberian pakan ayam bangkok umur 1-60 hari berikan pakan fur 511 dan tambahkan juga jagung giling bekatul, tepung ikan, konsentrat dan berikan pakan itu sedikit demi sedikit dengan melihat performa ayam tersebut,sebaiknya anak ayam ini harus tetap aktif, lincah dan di jemur di pagi hari guna untuk mempunyai berat badan yang perfek, ideal, untuk calon ayam petarung.

Sedangkan masalah penyakit, banyak kegagalan dan kerugian yang besar karena disebabkan oleh faktor penyakit 3 ini, anak ayam sangat rentan terhadap bermacam penyakit, salah satu kendala yang biasanya menyerang peternakan ayam adalah virus atau penyakit unggas

Kendala ini memang selalu dirasakan oleh peternak ayam. Untuk mengantisipasi hal ini, para peternak biasanya akan segera mengambil ayam yang terkena penyakit untuk dipisahkan atau dititipkan ke kandang teman untuk dipulihkan.

Jadi kunci sukses dalam beternak ayam bangkok yang ertama masalah sanitasi ata kebersihan andang. Maksudnya kandangnya harus bersih dari kotoran ayam itu sendiri serta dari sisa makanan. Untuk itu, setiap hari kandang haruslah bersih dari bermacam bakteri yang akan membuat ayam bisa sakit. Jadi kata kuncin suksesnya, terletak pada  pemilihan bibit yang unggul dan  baik, serta kebershan kandang. Selamat mencoba beternak ayam Bangkok. (penulis wartawan tabloidbijak.com).