Forum Pembauran Kebangsaan Sumatera Utara Kunjungi Sumatera Barat.

Berita Utama TITA SHANIA(Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) 30 Juli 2019 08:05:10 WIB


 Selasa (30/07) bertempat di Ruang Rapat Rektorat Universitas Ekasakti Padang berlangsung pertemuan antara Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Sumatera Utara dengan FPK Provinsi Sumatera Barat bersama jajaran pemerintah provinsi Sumatera Barat.

Pertemuan tersebut terlaksana dalam rangka kunjungan kerja yang dilakukan oleh FPK Provinsi Sumatera Utara ke Provinsi Sumatera Barat dengan tujuan meningkatkan pengembangan wawasan dalam menjaring informasi tentang wawasan kebangsaan dan integritas Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Hal ini diperlukan agar dapat menampilkan sikap saling menghargai dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sebagaimana diketahui, FPK merupakan wadah komunikasi berbagai etnis dan paguyuban di daerah yang dibentuk untuk mendukung terwujudnya kehidupan masyarakat yang aman dan damai dalam keberagaman. Pemerintah provinsi Sumatera Barat sendiri cukup giat mendukung penguatan FPK di kabupaten/kota dengan mengadakan kegiatan kegiatan pemberdayaan FPK di daerah.

 Tim FPK Provinsi Sumatera Utara  yang berkunjung ke Sumatera Barat berjumlah  20 (dua puluh) orang yang terdiri dari Ketua, Wakil Ketua dan anggota. Kunjungan ini diterima oleh Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sumatera Barat, Nazwir, SH, M.Hum, Ketua Dewan Pembina FPK Sumbar, Henri Mappesona, SE, M.Sc ,dan Ketua FPK Sumbar Dr. Otong Rosadi, SH, M.Hum serta seluruh anggota FPK Sumbar. Penyambutan ini turut didampingi oleh Kepala Bidang Ideolgi dan Wawasan Kebangsaan Badan Kesbangpol Prov. Sumbar, Firdaus, SH beserta jajaran.