Memanfaatkan Media Online
Artikel Yal Aziz(Tenaga Artikel) 31 Agustus 2018 08:22:09 WIB
Bak cendawan tumbuh dimusim hujan. Begitulah faktanya tentang keberadaan media online di dunia maya. Bahkan, keberadaan media online juga bisa dikatakan sebagai media massa ketiga, setelah media cetak, seperti koran, tabloid, majalah dan buletin.
Kehebatan media online karena penyebaranya melalui internet. Maksudnya tulisan berupa laporan fakta dan peristiwa yang disebarluaskan wartawan melalui, face book, WhatAp, twiter, instegram. Jadi, media online adalah berupa portal berita berupa webset, radio online, TV online dan emaial.
Secara historis, media online muncul di Amerika Serikta sekitar 1990-an. Bahkan, Mei 1992 muncul Chicago Online, koran pertama di Amerika Online diluncurkan Chichago Tribune di Amerika Serikat.
Sementara di Indonesia kiprah media online dimulai dari munculnya detik.com, media cetak berbentuk tabloid dan menyajikan beritanya melalui online. Secara tioritis, media online cirinya bersifat realtime atau langsung tayang melalui media sosial, apa itu facebook, WharsAp dan instergram.
Jadi adanya pendapat berupa saran dari Anthonius Jimmy Silalahi salah seorang anggota Dewan Pers, sangat patut dikaji kemungkinannya. Kenapa? Karena keberadaan Ombudsman media dinilai sangat penting dalam meningkatkan profesionalitas melalui proses verifikasi terhadap perusahaan pers.
Sebagai contoh Ombudsman media yang tertua ada di Swedia. Fungsi ombudsman media untuk menengahi dan menunjukkan kekurangan media itu sendiri. Bahkan Jimmy menganalogikan verifikasi media dengan sensus yang dilakukan BPS untuk mendata penduduk secara keseluruhan. Alasannya, negara saja harus mengecek satu per satu orang yang tinggal di republik ini, apalagi yang namanya media.
Sementara keberadaan media di seluruh negara demokrasi yang kebetulan memiliki UU Pers dan Dewan Pers (press council) harus melalui pendataan dengan metode verifikasi yang dibagi dua, yakni verifikasi administrasi dan faktual.
Sedangkan verifikasi perusahaan, menurut Jimmy, sudah banyak. Saat ini pihaknya tengah memverifikasi rumahnya perusahaan pers. Secara demokratis, iklim demokrasi kita memperbolehkan membentuk organisasi.
Yang jelas, kemajuan dunia telekomunikasi, punya peran besar dalam pertumbuhan media online di dunia maya, karena media online sifatnya langsung. Maksudnya penyajian berita langsung sesuai waktu yang sedang up to date.
Kelebihan media online dalam menyebarluaskan informasi lebih leluasa, karena ridak dikekang oleh periodisasi maupun jadwal penerbitan. Artinya, di media online tidak perlu ada penundaan dalam menerbitkan berita yang bersifat interaktif.
Selanjutnya, kehebatan media online lainnya karena bisa memuat berita dengan bisa mengaksesnya kapanpun. Bahkan di media online setiap individu memiliki kesempatan mengakses segala informasi yang dikehendaki, karena informasi dan sumbernya sangat luas dan bisa juga menyiarkan informasi yang banyak dalam waktu yang singkat.
Kedepan, kita tentu berharap agar pemerintah daerah Sumatera Barat juga memanfaatkan media online untuk menyebarkan luaskan berbagai informasi untuk kepentingan dinas yang bersangkutan. Maksudnya, setiap dinas yang ada kaitan langsung kepada masyarakat, agar memberikan informasi melalui portal berita atau web resmi, sehingga masyarakat mengetahuinya. (penulis wartawan tabloidbijak.com)