Menjadi Polisi Cita-Cita Dari Kecil
Berita Utama Drs. AKRAL, MM(Badan Pemberdayaan Masyarakat) 30 April 2018 11:57:24 WIB
AJUN Komisaris Besar (AKBP). Dra. NOVALINDA. MH, begitulah nama lengkap Tokoh Kita ini, dengan panggilan akrabnya "LINDA", dan kekerja sehari-hari sebagai Kepala Bagian Operasional Direktorat Binmas POLDA Sumbar.
Ketika penulis berkunjung ke kantor beliau di MAPOLDA Sumbar jalan Sudirman nomor 55 Padang, penulis sempat bercerita tentang pekerjaannya. Ternyata uni Linda begitu beliau disapa, orangnya ramah dan enak diajak ngomong. Dibalik seragamnya yang bersahaja, juga diikuti pula dengan wajah yang cantik dan berwibawa.
Ibu dua (2) anak kelahiran Medan 11 November 1964 ini mengawali karier di Kepolisian pada Tahun 1984 melalui SEBA POLWAN di Ciptat. Ketika ditanya mengapa masuk Polisi, uni Linda menjawab "bahwa beliau ingin mengabdi kepada Negara dan Bangsa Republik Indonesia tercinta ini melalui jalur Kepolisian." Jadi Polisi memang cita-cita beliau dari kecil, apalagi Bapaknya juga sebagai anggota Kepolisian RI, sehingga "kloplah" cita-cita dan keinginan beliau.
Sekalipun uni Novalinda sudah menjadi anggota Kepolisian, namun masalah pendidikan tetap nomor satu, uni Linda mengatakan, bahwa pendidikan itu penting, seperti dikatakan dalam agama kita (Islam) "tuntutlah ilmu dari ayunan sampai liang kubur, artinya menuntut ilmu itu ibadah, dan apabila meninggal anak cucu Adam yang melekat padanya tiga perkara yaitu doa anak sholeh, sedekah jariah dan ilmu yang bermanfaat", demikian uni Linda menyampaikan setengah berdakwah.
Hal ini terbukti dimana uni Linda di sela-sela kesibukannya sebagai anggota Polri, beliau berhasil menyelesaikan Sarjana Ilmu Administrasi Negara di STISIPOL Imam Bonjol Padang pada tahun 1990, pendidikan beliau juga tidak berhenti disitu, dan berkat kegigihannya menutut ilmu beliau juga menyelesaikan S2 ilmu hukum di Unes.
Alumni SECAPA POLRI Tahun 1992 ini, juga menekankan pentingnya pendidikan kepada kedua anaknya, dimana si sulung sedang menuntut ilmu di Pasca Sarjana Universitas Tri Sakti dan si bungsu di Universitas Bakry. Uni Linda mengatakan kepada kedua anaknya "jangan sampai kalah dengan pendidikan ibumu, walaupun ibumu sibuk begini pendidikannya Alhamdulillah sampai juga S2" demikian beliau memberikan semangat kepada kedua anaknya.
Sebagai anggota Polri Uni Linda pernah menjadi Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Padang Selatan Kota Padang pada tahun 2000. Saat itu boleh dikatakan Polwan pertama di jajaran POLDA SUMBAR yang menjadi pimpinan di Polsek, dengan berbekal ilmu kepemimpinan dan niat yang tulus dalam melaksanakan tugas, jabatan itu dapat dilaksanakan dengan baik dan sukses.
Saat ini uni Linda memegang posisi yang cukup strategis di instansinya, yaitu Kabag Bin Ops Dit Binmas POLDA SUMBAR, merupakan pengendali Operasional di Dit Binmas POLDA SUMBAR. Bagaimana suka dukanya menjadi anggota Polri, dengan lantang dan polos beliau menjelaskan, bahwa menjadi anggota Kepolisian merupakan suatu tugas yang sangat mulia, dimana kita selalu siap menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat serta rasa aman dan rasa tertib bagi masyarakat di seluruh NKRI, juga melaksanakan pencegahan dan mengawasi masyarakat jangan sampai melakukan perbuatan yang menyalahi aturan hukum yang berlaku, juga memberikan bimbingan kepada masyarakat tentang kesadaran hukum. Jadi tidak saja menindak tapi juga membimbing masyarakat. Sebagai seorang anggota Kepolisian harus stand by on call, artinya harus selalu siap menerima setiap tugas yang diperintahkan.
Disamping itu uni Linda juga aktif di bidang olahraga, dimana beliau merupakan atlit Tembak Sumbar, uni Linda pernah mewakili Sumbar untuk Pekan Olah Raga Nasional (PON) tahun 1985 di Jakarta cabang Menembak. Sampai sekarang Uni Linda tercatat sebagai pelatih Menembak di PERBAKIN SUMBAR. Anak didik beliau pernah mengharumkan Sumbar di cabang Menembak pada PON Pekan Baru 2012 dan PON Jawa Barat tahun 2016 lalu, yaitu dengan memperoleh dua Medali Perunggu. Beliau sekarang juga tercatat pula sebagai pelatih Menembak nasional dan interernasional. Tidak berlebihan pula kita mengatakan bahwa "AKBP. Dra. Novalinda. MH merupakan Tokoh Nasional yang ada di daerah atau di Sumatera Barat".
Alumni SMA. N. 3 Bukit Tinggi ini juga hoby berorganisasi, pernah sebagai Sekretaris Umum PERBAKIN SUMBAR dan kepengurusan sekarang sebagai Wakil IV PERBAKIN SUMBAR, juga tercatat sebagai pengurus GEBU MINANG, dan Pengurus Dewan Koperasi Indonesia (DEKOPIN) Kota Padang, sukses selalu Ibu Novalinda. Ketika ditanya dengan kesibukan yang ada saat ini, bagaimana membagi waktu mengurus organisasi, beliau mengatakan, "sepanjang tidak mengurus organisasi terlarang, kenapa tidak", jawab beliau, sebab "mengurus organisasi juga salah satu bentuk melaksanakan tugas negara, sepanjang kita punya waktu dan pemikiran untuk itu. Berorganisasi juga memberikan kesempatan kepada kita untuk bersosialisasi dengan masyarakat yang lain, yang berbeda profesi dan latar belakang serta pendidikannya. Disamping iitu kita juga dapat memberikan sumbang saran dan pemikiran dalam memecahkan persoalan sosial yang memang sedang dialami oleh anak bangsa kita saat ini. Berorganisasi kita dapat memahami karakter anggota organisasi kita, dan sebagai anggota Kepolisian memahami karakter manusia sangat penting sekali, ulas Ibu Linda.
Ketika diminta apa pesan untuk Generasi Muda sekarang, beliau berpesan kepada Generasi Muda, tolong jauhi NARKOBA, jauhi perbuatan Maksiat, memakai yang bukan budaya dan peradaban kita sebagai orang Timur, sebagai Generasi Muda tuntutlah ilmu setinggi-tingginya, gali POTENSI diri yang sesungguhnya anda miliki, tantangan dan persaingan ke depan sangat ketat. Apalagi Generasi Muda adalah harapan bangsa, di tangan andalah estafet kepemimpinan bangsa selanjutnya. Untuk itu bekali diri dengan Ilmu Pengetahuan, kuasai IPTEK dan IMTAQ. Jadilah manusia Indonesia seutuhnya yang berbudaya dan berbudi luhur. Demikian Ibu NOVALINDA menutup pembicaraannya. Bravo si Polin.... (by. Akral)