Keragaman Penopang Persatuan : From A To Z

TITA SHANIA(Badan Kesatuan Bangsa dan Politik) 20 Agustus 2018 14:55:30 WIB


Semarakkan HUT RI Ke 73, Badan Kesbangpol Sumbar turut ambil bagian dalam gelaran pawai alegoris yang dihelat oleh pemerintah provinsi Sumatera Barat pada Sabtu (18/08). 

Rangkaian persiapan dilakukan oleh Badan Kesbangpol Prov. Sumbar sejak beberapa hari sebelumnya, mulai dari pemilihan tema, pendekorasian kendaraan hias, hingga penyiapan ragam aksi yang akan ditampilkan.

Gelaran ini turut dimeriahkan oleh anggota etnis dan paguyuban Sumatera Barat yang tergabung dalam Forum Pembauran Kebangsaan Propinsi Sumatera Barat (FPK). Mengusung tema keragaman dalam persatuan, anggota FPK Sumbar menampilkan pakaian adat masing masing dalam pawai alegoris dengan kendaraan hias tersebut.

Tak hanya itu, turut ditampilkan dukungan untuk mensukseskan pemilu 2019, yang dilambangkan dengan keikutsertaan 16 partai politik dalam pemilu, juga himbauan untuk menghindari kekerasan dalam mengemukakan pendapat, serta publikasi visi misi Badan Kesbangpol Sumbar untuk menjaga persatuan dan kesatuan nusantara.

(Filmed and edited by : Fikri Kurniawan, ST. Copyright : Badan Kesbangpol Prov. Sumbar 2018).


Video Terkait Lainnya :