Kegiatan Padat Karya di Kota Pariaman

Infrastruktur () 30 Mei 2013 04:26:31 WIB


Untuk tahun 2013 Dinas Sosial Tenaga Kerja Kota Pariaman memperoleh 1 (satu) DIPA melalui Dana Tugas Pembantuan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi  RI  yaitu melalui Program Pengembangan dan Peningkatan Perluasan Kesempatan Kerja dengan kegiatan antara lain :

Infra Struktur Padat Karya.

Hasil yang dicapai :

Infra Struktur (I)

Telah selesainya kegiatan infra struktur padat karya I (pembuatan saluran irigasi) sepanjang  + 138 m di Desa Pauh Timur Kecamatan Pariaman Tengah. Kegiatan ini berjalan dengan lancar selama 30 (tiga puluh) hari kerja mulai tanggal 06 Maret s/d 09   April 2013 dengan pekerja   88 orang terdiri dari 80 orang pekerja, 4 orang tukang dan 4 orang Kepala Kelompk. Sumber dana dari RM sebesar Rp. 297.991.000- dengan realisasi keuangan    Rp. 230.950.000 (79,26%) dan fisik 90,99%.