Ustadz Shadam di DPMD Sumbar, Jadilah Orang yang Beruntung dalam Ibadah 

Ustadz Shadam di DPMD Sumbar, Jadilah Orang yang Beruntung dalam Ibadah 

Berita OPD Adi pondra(Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa) 20 Januari 2023 11:45:59 WIB


Padang, Januari 

Dalam wirid mingguan di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Sumbar, Ustadz Shadam Haky Lubis, MA menyampaikan ciri-ciri orang Islam yang merugi di hadapan Allah SWT dan mereka beruntung di mata Allah SWT dalam melaksanakan ibadah.

"Tolok ukur dalam beribadah, kalau sama saja dari tahun ke tahun tidak ada peningkatan maka itu termasuk orang yang merugi di hadapan Allah SWT," kata Ustadz Shadam dalam tausyiahnya di Aula Dinas PMD Sumbar, Jum'at (20/1/2023).

Kalau ibadah kita makin berkurang dari sebelumnya atau tambah sedikit ibadahnya, maka orang Islam itu termasuk yang dikutuk oleh Allah SWT. "Sebaliknya kalau ibadah umat Islam makin meningkat dari sebelumnya dan bertambah khusuk maka orang Islam ini adalah orang yang beruntung di mata Allah SWT," ujar Ustadz Shadam Haky Lubis.

Untuk bisa menjadi orang Islam yang beruntung dalam beribadah maka syaratnya adalah sanggup membuka dan membaca ayat-ayat Al quran dengan baik.

Kemudian orang yang sanggup melaksanakan rukuk dan sujud shalat fardhu dengan tepat di awal waktu. "Kita harus bisa membagi harta, maksudnya bersedekah di jalan Allah SWT," kata Ustadz Shadam Haky Lubis.

Kepala Dinas PMD Sumbar Amasrul, SH yang hadir dalam wirid mingguan ini berharap apa yang menjadi inti dari tausyiah ustadz hendaknya dapat dilaksanakan dalam keseharian, baik di kantor maupun di rumah masing-masing.

"Sebagai orang yang sudah mengetahui pengajian dan sudah tahu cara-cara menjadi orang yang beruntung di mata Allah SWT dalam beribadah, maka aplikasikan dalam hidup sehari-hari, kita yang menjadi contoh hendaknya," harap Kadis Amasrul, SH.

Dalam wirid mingguan ini hadir 46 orang ASN yang terdiri dari pejabat struktural, jafung dan seluruh staf. Sisanya 8 orang lagi ada yang sakit, cuti dan dinas luar. (Gk)